Find Us On Social Media :

Tanda-Tanda Kamu Lagi Jatuh Cinta dengan Sahabat, Apa Saja?

By Saras Bening Sumunarsih, Rabu, 8 September 2021 | 14:55 WIB

Perempuan yang merasakan jatuh cinta pada sahabat.

Parapuan.co Jatuh cinta terhadap seseorang memang membahagiakan ya, Kawan Puan.

Tak bisa dimungkiri ketika kita jatuh cinta rasanya begitu bersemangat melakukan banyak hal untuk orang tersebut.

Melansir dari Elite DailyClarissa Silva, seorang pelatih hubungan dan ilmuwan mengatakan bahwa ada yang membedakan antara hubungan romantis dan platonis ini.

“Kunci untuk membedakan minat romantis dan minat platonis adalah ketertarikan seksual,” jelas Clarissa.

Bagi Kawan Puan yang masih asing, hubungan platonis adalah rasa kasih sayang yang tidak melibatkan ketertarikan seksual.

Untuk itu, yuk simak tanda-tanda jika kamu merasakan jatuh cinta pada sahabat.

Baca Juga: Sekolah Tatap Muka Diberlakukan, Ini 5 Cara Bantu Anak Mau Bersosialisasi Kembali

1. Menginginkan sesuatu yang lebih

Apakah kamu merasa ingin tahu segala aktivitasnya?

Atau menginginkan sesuatu yang lebih seperti komunikasi yang intens?

Jika iya, ini bisa menjadi tanda-tanda awal kamu merasa jatuh cinta pada sahabat.

Clarissa juga mengatakan bahwa saat merasakan jatuh cinta pada sahabat, kamu mulai memiliki bayangan atau impian bersama mereka.

“Menurutmu mereka adalah pasangan ideal kamu karena kamu merasa bahwa mereka akan melengkapimu dan membantumu meraih impian,” ungkap Clarissa.