Find Us On Social Media :

Buat Orang Tua, Ini Tips Pengasuhan Anak saat Menggunakan Gadget

By Saras Bening Sumunarsih, Senin, 27 September 2021 | 15:25 WIB

Pemilihan gadget sesuai umur anak

 

 

2. Jadi Teladan untuk Anak

Beri keteladanan dan jadi top of mind anak.

Children see children do¸anak mengikuti apa yang orang tua lakukan sehingga orang tua harus bisa memberikan contoh baik dan konsisten terkait penggunaan gadget.

Sebagai langkah awal, keluarga bisa memperbaiki rutinitas bersama.

3. Kegiatan Menarik

Berikan ide kegiatan menarik lain agar anak perlahan keluar dari zona nyamannya bermain gadget.

Imbangi aktivitas anak dengan aktivitas-aktivitas non-gadget seperti bermain dengan hewan peliharaan, olahraga, atau kegiatan lain yang mengandalkan gerak tubuh.

Ini akan membantu perkembangan sensori, motorik, hingga visual anak.

Baca Juga: Mengapa Anak Perlu Dilatih Skill Sejak Dini? Ini Alasan Pakar

Hal lain yang juga perlu diperhatikan adalah dengan mendengarkan, memahami perasaan anak, dan tidak menghakimi apa yang anak ceritakan.

Buat suasana asik dan hangat agar anak nyaman untuk mengobrol.

Ketika anak berbuat kesalahan, hindari reaksi berlebihan bahkan hingga memberi larangan.

Reaksi berlebihan yang ditunjukkan orang tua justru membuat anak merasa takut untuk mengeksplorasi hal baru.

Biarkan emosimu mereda dan mulailah melakukan komunikasi dengan tenang bersama anak.

Untuk mendampingi anak, orang tua juga perlu up to date terkait penggunaan gadget seperti saat mendampingi belajar online hingga menyelami dan menganalisis risiko dari konten yang anak konsumsi.

Itu tadi beberapa hal yang perlu orang tua perhatikan terhadap pengasuhan anak yang kini kiat dekat dan secar aktif menggunakan gadget. (*)