Find Us On Social Media :

Nyaman dan Anti Gerah, Coba 5 Bahan Piyama Ini Biar Tidur Nyenyak

By Ardela Nabila, Senin, 18 Oktober 2021 | 12:15 WIB

Pilihan bahan piyama anti gerah

Parapuan.co - Tidur meruapakan salah satu cara untuk beristirahat setiap hari ini.

Terutama tidur di malam hari begitu penting untuk keseharian kita.

Dengan tidur nyenyak dan berkualitas, Kawan Puan juga jadi lebih segar ketika bangun dan bersemangat menyambut hari.

Baca Juga: Nyaman dan Stylish, Ini 4 Rekomendasi Piyama untuk Temani Tidurmu

Namun, terkadang ada berbagai kendala ketika tidur, seperti berkeringat saat tidur yang sering kali mengganggu kenyamanan dan membuat tidur menjadi tidak nyenyak.

Oleh karenanya, sangat penting untuk memilih bahan piyama yang lembut dan dingin agar Kawan Puan terhindar dari rasa gerah yang mengganggu di tengah waktu tidur.

Bahan piyama yang bisa membantu kamu agar terhindar dari rasa gerah di malam hari adalah bahan yang ringan dan breathable.

Saat tidur, sebaiknya pilihlah piyama yang tidak ketat dan terbuat dari bahan yang rentan membuat kulit kesulitan bernapas.

Melansir situs Bustle, yuk simak jenis bahan terbaik untuk piyama yang dapat membantu kamu untuk tidur lebih nyenyak di malam hari.

1. Linen

Bahan linen atau rami merupakan bahan yang ringan dan terbuat dari serat tumbuhan, yakni tumbuhan linen.

Meski memiliki serat yang agak kaku, bahan linen masih sangat nyaman ketika digunakan karena bahannya yang ringan.