Find Us On Social Media :

Ayah Lebih Tegas Dibanding Ibu? Ini Perbedaan Gaya Pengasuhan Keduanya

By Ericha Fernanda, Kamis, 11 November 2021 | 21:03 WIB

Hari Ayah Sedunia, ternyata ada perbedaan pengasuhan antara ayah dan ibu

 

Parapuan.co - Tidak hanya ibu, kehadiran ayah juga sangat penting dalam pengasuhan anak. 

Ayah tidak hanya sekedar mencari nafkah, melainkan ayah juga terlibat dalam keberhasilan tumbuh kembang anak, baik secara fisik, mental, emosional, maupun spiritual.

Setiap tanggal 12 November, kita memperingati Hari Ayah Nasional. Pada hari tersebut, kita diingatkan bahwa ayah juga sama berharganya dengan ibu terkait pengasuhan. 

Tidak ada pengasuhan yang sempurna, begitu juga orang tua. Tetapi, memberikan cinta, kasih sayang, perhatian, perlindungan, dan memenuhi kebutuhan anak sangatlah perlu.

Kawan Puan pasti paham betul jika gaya pengasuhan ayah dan ibu berbeda. Meski berbeda, hal tersebut tidak lantas membuat pengasuhan anak menjadi saling berseberangan.

Alangkah baiknya, ayah dan ibu berkolaborasi dalam pengasuhan anak.

Baca Juga: Tidak Lagi Bertengkar dan 4 Tanda Chemistry dengan Pasangan Berkurang

Meski cara mendidiknya berbeda, tetapi sama-sama memiliki visi sejalan untuk kualitas tumbuh kembang anak sangat diperlukan. 

Melansir Live About, inilah perbedaan ayah dan ibu terkait gaya pengasuhan anak

Gaya Pengasuhan Ayah

Secara umum, ayah lebih fokus untuk memiliki harapan yang tinggi terhadap anak-anak dan mendorong mereka untuk mewujudkannya secara konsisten.

Kadang-kadang ayah cenderung kurang fokus untuk membuat anak merasa baik atau aman.