Find Us On Social Media :

Mengatasi Penyakit Kutil Kelamin dengan Bahan Alami, Apa Saja?

By Anna Maria Anggita, Rabu, 17 November 2021 | 12:27 WIB

obat alami untuk membantu mengatasi kutil kelamin

Parapuan.co - Penyakit kutil kelamin bisa dialami oleh siapa saja, baik itu laki-laki maupun perempuan.

Kutil kelamin merupakan penyakit berupa benjolan kecil yang bisa tumbuh di sekitar area kelamin dan dubur. Umumnya penyakit ini dialami seseorang yang aktif secara seksual.

Dilansir dari Medical News Today, tak ada obat yang bisa menghilangkan kutil kelamin, baik pengobatan modern maupun obat alami.

Sebab, kutil kelamin masih bisa muncul kembali meski sudah menjalani operasi pengangkatan.

Dalam arti lain, obat alami yang digunakan dapat mempercepat penyembuhan kutil kelamin, tetapi tidak akan menyembuhkan virusnya, yakni human papillomavirus (HPV).

Lantas apa saja obat alami untuk membantu mengatasi kutil kelamin?

Berikut ini 3 jenis obat alami untuk membantu Kawan Puan mengatasi kutil kelamin. Yuk, simak!

Baca Juga: Jangan Lagi Gunakan Tisu untuk Mengeringkan Miss V, Ini Bahayanya!

1. Ekstrak teh hijau

Ekstrak teh hijau dapat membantu melawan kutil kelamin.

Hal ini dibuktikan dalam studi pada 2015 yang berjudul Sinecatechins 10% Ointment: A Green Tea Extract for the Treatment of External Genital Warts.

Dalam ekstrak teh hijau ada zat yang disebut sinecatechins yang sama efektifnya dengan pengobatan medis topikal  dalam membersihkan kutil kelamin.