Find Us On Social Media :

Jaga Hubungan Profesional, Kenali Ini 5 Bahasa Cinta di Tempat Kerja

By Arintha Widya, Rabu, 24 November 2021 | 17:26 WIB

Ilustrasi bahasa cinta di tempat kerja

Parapuan.co - Rekan kerja seolah menjadi pihak kedua setelah keluarga yang kita temui setiap hari.

Bahkan kita akan lebih banyak menghabiskan waktu bersama rekan kerja daripada dengan keluarga atau pasangan.

Terlebih para pekerja yang merantau dan jauh dari keluarga, rekan kerja bisa juga jadi keluarga kedua.

Nah, untuk itu kita perlu menjalin hubungan yang baik dengan sesama rekan kerja.

Baca Juga: 4 Tanda-Tanda Kamu Demotivasi saat Bekerja, Salah Satunya Konflik dengan Rekan Kerja

Kawan Puan, bahasa cinta tidak hanya berlaku dan dimiliki sepasang kekasih saja, lho.

Ternyata, bahasa cinta juga diperlukan di tempat kerja antar rekan kerja agar hubungan profesional tetap terjaga.

Namun, tentu saja bahasa cinta di tempat kerja dengan hubungan personal jauh berbeda satu sama lain.

Apa saja bahasa cinta di tempat kerja yang perlu kamu punya agar hubungan profesional dengan rekan hingga kolega tetap terjaga?

Berikut beberapa di antaranya sebagaimana mengutip Career Contessa!

 

1. Waktu untuk bonding

Kedua, memberikan waktu yang berkualitas atau waktu untuk bonding alias menjalin ikatan dengan rekan kerja.

Bahasa cinta yang satu ini cukup mudah dilakukan, karena kamu cuma perlu berkomunikasi dengan rekan kerja.

Bukan hanya komunikasi berkaitan dengan pekerjaan, tetapi bisa juga hal yang sedikit lebih pribadi.

Semisal membicarakan hobi, genre film favorit, drama Korea kesukaan, dan lain sebagainya.