Find Us On Social Media :

Rilis Lagu 'Menjadi Dia', Tiara Andini Beberkan Proses dan Makna Lagu

By Firdhayanti, Senin, 20 Desember 2021 | 11:30 WIB

Tiara Andini merilis lagu Menjadi Dia

Parapuan.co - Rilis album debut, penyanyi Tiara Andini mengeluarkan lagu terbarunya berjudul Menjadi Dia pada Jumat (17/12/2021) malam lalu. 

Hingga berita ini dibuat, lagu Menjadi Dia menempati posisi Trending ke-8 di YouTube dan mendapatkan 1,2 juta views

Lagu terbaru Tiara ini diciptakan oleh Arsy Widianto dan diproduseri oleh Yovie Widianto bersama Adrian Kitut.

Baca Juga: Tiara Andini Rilis Album Pertama, Sematkan Tiga Lagu Baru di Dalamnya

Dalam jumpa pers virtual, Tiara menceritakan proses pembuatan lagu ini. 

Jebolan Indonesian Idol itu mengaku bahwa lagu ini hadir saat sedang mengerjakan lagu yang lain. 

"Waktu break Kak Arsy main piano dan menceritakan lagu itu, enak banget," kata Tiara pada Jumat (17/12/2021). 

Tiara merasa adanya kecocokan dengan lagu Menjadi Dia

Ia lalu melanjutkan proses penggarapannya. 

"Karakter suara aku kawin banget. Akhirnya kita seriusin dan jadilah Menjadi Dia," kata Tiara. 

Tiara sendiri merasa kaget, senang, sekaligus tak menyangka lagu yang seutuhnya dibuat oleh Arsy Widianto ini memang disiapkan untuk dinyanyikan olehnya.

“Lagu ini wajib banget didengar, karena mewakili perasaan kalian yang sakit hati karena kerap dibanding-bandingkan dengan orang lain, padahal kita ingin menjadi diri sendiri,” tegas Tiara.

Bermain di ranah Pop-ballad, lagu Menjadi Dia bertemakan romansa. 

Lagu ini sendiri bercerita tentang pasangan kekasih yang mana salah satunya sering membanding-bandingkan pasangannya dengan orang lain.

Hal itu akhirnya membuat perasaan tersebut pudar dan pupus.

Lagu yang diciptakan oleh Arsy Widianto ini diaransemen dengan minimalis namun tetap manis. 

Suara Tiara berpadu dengan iringan piano di lagu yang bernuansa sendu ini. 

Arsy Widianto mengatakan detail tentang lagu Menjadi Dia yang bercerita tentang seorang kekasih yang kerap membandingkan. 

Baca Juga: Saling Dukung, Jamie Miller Ungkap Persahabatannya dengan Tiara Andini

 

Dibanding sibuk membandingkan, menerima apa adanya adalah hal yang lebih baik. 

“Intinya, kenapa sih membandingkan diri kita dengan yang lain, kenapa enggak menerima apa adanya saja, karena hidup ini kan tentang menerima kelebihan dan kekurangan masing-masing, jadi kalau gitu lebih baik mundur aja,” ujar Arsy.

Kini, lagu Menjadi Dia sudah bisa didengar di berbagai platform streaming

Selain rilis dalam bentuk audio dan video, Tiara juga mengadakan acara YouTube After Party untuk pengguna premium. 

(*)