Find Us On Social Media :

Jarang Diketahui, Lactic Acid Ternyata Punya 5 Manfaat Ini untuk Kulit

By Dian Fitriani N, Sabtu, 15 Januari 2022 | 16:43 WIB

Manfaat Kandungan Lactic Acid untuk Kulit

Parapuan.co - Salah satu kandungan skincare yang tidak boleh dilewatkan karena mengandung banyak manfaat ialah lactic acid atau asam laktat.

Dilansir dari Preventionlactic acid merupakan jenis alpha hydroxy acid, exfoliator alami paling ampuh untuk kulit. 

Hal ini disampaikan oleh seorang dokter spesialis kulit dr. Jennifer L. MacGregor yang dikutip dari Byrdie bahwa "Asam laktat mampu mengeksfoliasi kulit secara lembut, sehingga tidak menyebabkan iritasi."

Lantas, apa saja manfaat kandungan lactic acid bagi kulit kita? Berikut informasi selengkapnya.

1. Mengatasi Jerawat 

Jerawat merupakan salah satu masalah kulit yang tidak ada habisnya karena disebabkan oleh kotoran di wajah. 

Lactic acid disebut mampu mencegah sekaligus melawan bakteri jerawat.

Tidak hanya itu, lactic acid juga bisa membersihkan kotoran dan minyak berlebih sehingga sel kulit mati terangkat. 

Bahan aktif lactic acid ini bisa menghilangkan komedo hitam maupun putih. Oleh karena itu, rutin mencuci wajah menggunakan facial wash yang mengandung lactic acid.

Baca Juga: Inspirasi Mix and Match Kain Nusantara ala Yuki Kato untuk Wisuda

2. Mengurangi Keriput 

Tak harus menunggu tua, tanda-tanda penuaan dini seperti keriput bahkan bisa muncul bahkan sejak usia di bawah 30 tahun, lho.

Untuk mencegahnya, kita bisa menggunakan lactic acid yang berfungsi memperlambat penuaan. 

"Gunakan lactic acid karena kandungan tersebut dapat memperlambat penuaan, sekaligus memperbaiki skin barrier," tutur dr. Tyler Hollming, spesialis kulit.

Kita bisa memilih formula asam laktat dengan konsentrasi tidak lebih dari lima persen untuk diaplikasikan pada wajah sebanyak dua kali sehari. 

3. Melembapkan Kulit

Tak hanya melawan jerawat, lactic acid mampu melembapkan kulit secara alami karena mengandung vitamin C, mineral, dan tartaric di dalamnya.

"Asam laktat dapat melembapkan kulit dan membuatnya tampak lebih sehat," ujar Raymond Schep, skin expert.

Baca Juga: Kompak Pakai Baju Adat Bali, Intip Gaya Chelsea Olivia di Pulai Dewata

4. Eksfoliasi Kulit

Lactic acid merupakan exfoliator terbaik karena mampu mengangkat sel kulit mati tanpa menyebabkan iritasi.

"Formulanya lembut sehingga aman untuk mengeksfoliasi semua jenis kulit," tutur Tyler.

Mengeksfoliasi kulit menggunakan lactic acid secara rutin bisa membuat kulit lebih halus dan cerah. 

5. Memperbaiki Skin Barrier

Selanjutnya, kita bisa memanfaatkan asam laktat sebagai obat untuk memperbaiki skin barrier yang rusak.

"Oleskan pelembab dengan kandungan lactic acid karena akan sangat membantu," ujar Tyler.

Selain itu, jika kamu sedang mengalami penyakit kulit chicken bump atau keratosis pilaris, asam laktat bisa membantu menyembuhkannya.

"Memang agak lama, namun penggunaan rutin dapat memperbaikinya," pungkas Tyler.

Itu dia lima manfaat lactic acid bagi kulit wajah kita. Apakah skincare milik Kawan Puan sudah mengandung lactic acid? 

(*)

Baca Juga: Harga Mulai dari Rp200 Ribu, Ini 5 Rekomendasi Serum Korea di Sociolla