Find Us On Social Media :

Catat! 5 Layanan Internet yang Naikkan Harga Tagihan Sesuai PPN 11 Persen

By Rizka Rachmania, Minggu, 3 April 2022 | 14:10 WIB

Layanan internet yang akan menaikkan tagihannya seiring dengan kenaikan PPN 11 persen.

Parapuan.co - Per tanggal 1 April 2022, PPN resmi naik jadi 11 persen dari yang sebelumnya 10 persen.

Kenaikan tarif PPN menjadi 11 persen ini tentu saja berpengaruh terhadap berbagai harga produk dan jasa.

Sebut saja contohnya tagihan internet rumahan seperti Biznet dan IndiHome yang dipastikan akan naik tagihannya.

Tagihan Biznet dan IndiHome akan naik menyesuaikan dengan tarif pajak 11 persen mulai 1 April 2022.

Lalu, apa saja layanan internet yang akan naik tarif tagihannya? Simak berikut ini rangkumannya, melansir dari Kompas.com.

1. Biznet

Biznet adalah salah satu provider internet yang akan mengikuti aturan terbaru PPN 11 persen dan memberlakukannya pada produk internetnya.

Biznet bahkan telah memperhitungkan tarif PPN 11 persen untuk seluruh tagihan yang akan diterbitkan kepada pelanggan.

Meski tagihan internet pada pelanggan akan naik, namun pihak Biznet memastikan bahwa harga berlangganan tidak mengalami kenaikan.

Baca Juga: Dapat Email Soal Program Pengungkapan Sukarela Pajak, Apa Itu?

2. IndiHome

IndiHome termasuk layanan internet yang akan menaikkan harga tarif berlangganannya sebagai imbas dari kenaikan PPN 11 persen.