Find Us On Social Media :

Bentuknya Sama Bulat, Candil dan Biji Salak Punya 3 Perbedaan Ini

By Anna Maria Anggita, Selasa, 12 April 2022 | 21:15 WIB

Perbedaan biji salak dan candil

Parapuan.co - Salah satu hidangan tradisional khas Indonesia yang sering dijumpai jadi takjil buka puasa ialah bubur candil dan biji salak

Candil dan biji salak sering tertukar karena bentuk keduanya yang bulat dengan kuah gula merah bersantan. 

Bubur candil dan biji salak memang terlihat sama, tetapi keduanya sebenarnya punya perbedaan. 

Bubur candil dan biji salak bisa dibedakan dari asal daerah pembuatnya hingga bahan dasarnya.

Untul lebih jelasnya berikut perbedaan bubur candil dan biji salak yang PARAPUAN rangkum dari Kompas.com

1. Bahan Utama

Pemerhati kuliner Indonesia, peneliti pangan, sekaligus penulis buku kuliner Prof. Dr. Murdijati Gardjito menjelakan perbedaan bisa dilihat dari bahan utamanya.

Biji salak terbuat dari campuran ubi jalar dengan tepung tapioka. Sedangkan, candil terbuat dari tepung beras ketan dan air.

Murdijati kemudian menambahkan kalau candil yang benar tidak ada campuran ubi jalar.

Baca Juga: Bisa Hidup Hanya dengan Satu Ginjal Seperti Acha Septriasa, Ini Penyebab Orang Punya Satu Ginjal

Memang, cara mengolah adonan candil dan biji salak sama. Keduanya sama-sama dibentuk bulat dan direbus sampai matang.