Find Us On Social Media :

5 Kursus Tambahan untuk Modal Mencari Kerja, Salah Satunya Digital Marketing

By Dinia Adrianjara, Kamis, 14 Juli 2022 | 15:58 WIB

Kursus tambahan bagi fresh graduate untuk melamar kerja.

Parapuan.co - Mempunyai skill atau kemampuan tambahan di luar bidang yang kamu kuasai, tentu menjadi nilai tambah.

Skill ini akan bermanfaat terutama bagi lulusan baru yang ingin mencari kerja, maupun karyawan yang ingin meningkatkan karier. 

Bagi Kawan Puan yang ingin menambah skill, belum terlambat, kok!

Kamu bisa memulainya dengan mengikuti kursus-kursus tertentu, yang banyak dibutuhkan di lapangan pekerjaan.

Penting dicatat bahwa sebaiknya Kawan Puan memilih kursus yang berorientasi pada pekerjaan, agar keterampilan yang kamu pelajari sesuai dengan kebutuhan lapangan kerja.

Apa saja kursus yang berorientasi pada pekerjaan? Berikut contohnya, seperti dilansir dari upgrad.com.

1. Kursus Sertifikasi Pemasaran Digital

Di masa serba digital seperti sekarang ini, penting banget buat kita untuk mengasah keterampilan di lini digital, terutama dalam bisnis.

Perkembangan dunia pemasaran digital yang semakin pesat juga membutuhkan pekerja-pekerja yang terampil dalam bidang ini.

Baca Juga: Sebelum Melamar Kerja, Persiapkan Dulu 6 Berkas Penting Berikut Ini

Seperti Kawan Puan tahu, saat ini hampir semua bidang usaha memanfaatkan media sosial untuk meningkatkan performa perusahaannya.