Find Us On Social Media :

Berstatus Darurat Kesehatan Global, Begini Gejala Jika Terjangkit Cacar Monyet

By Ericha Fernanda, Senin, 25 Juli 2022 | 20:05 WIB

Penyebab dan gejala cacar monyet.

Parapuan.co - Wabah cacar monyet semakin mengkhawatirkan nih, Kawan Puan. 

Akhir pekan lalu Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menetapkan cacar monyet sebagai darurat kesehatan global. 

Hal ini karena sudah ada lebih dari 70 negara yang tercatat terinfeksi wabah cacar monyet

Penetapan status ini dengan tujuan agar mencegah virus menyebar lebih jauh dan berpotensi meningkat menjadi pandemi.

"Penetapan status darurat global cacar monyet akan membantu mempercepat pengembangan vaksin dan penerapan langkah-langkah untuk membatasi penyebaran virus," papar Tedros, mengutip BBC.

Penyebab Cacar Monyet

Melansir laman Kemenkes RI, cacar monyet (monkeypox) adalah penyakit akibat virus yang ditularkan melalui binatang (zoonosis).

Kondisi ini pertama kali ditemukan pada tahun 1958 di Denmark ketika ada dua kasus seperti cacar muncul pada koloni kera yang dipelihara untuk penelitian, sehingga cacar ini dinamakan 'monkeypox'.

Cacar monyet dapat ditularkan dari hewan seperti monyet dan hewan pengerat (rodent) melalui kontak langsung dengan darah.

Baca Juga: 5 Fakta Cacar Monyet yang Harus Diwaspadai, Gejala hingga Pencegahan

Selain itu, cacar monyet bisa ditularkan lewat cairan tubuh atau lesi kulit hewan yang terinfeksi dan mengonsumsi daging hewan liar yang terkontaminasi (bush meat).

Selanjutnya, penularan antar manusia dapat melalui kontak dengan sekresi pernapasan, lesi kulit dari orang terinfeksi atau benda yang terkontaminasi.