Find Us On Social Media :

Dianggap Sepele, Ini Gejala dan Penyebab Cacingan yang Ternyata Berbahaya

By Maharani Kusuma Daruwati, Kamis, 28 Juli 2022 | 23:46 WIB

Waspada gehaka cacingan.

Parapuan.co - Kawan Puan pasti sudah tak asing ketika mendengar penyakit cacingan atau infeksi cacing.

Meski terdengar sepele dan tidak berbahaya, cacingan juga perlu diwaspadai.

Kamu tak boleh membiarkannya begitu saja karena bisa berakibat fatal.

Cacing usus atau cacing parasit, adalah organisme sederhana yang memakan tubuh manusia.

Banyak orang mengenali varietas yang lebih umum, seperti cacing pita dan cacing tambang, tetapi mereka mungkin kurang mengetahui jenis lainnya.

Terdapat berbagai jenis cacing usus termasuk cacing pita, cacing tambang, cacing hati, cacing benang, Ascaris, yang menyebabkan ascariasis, dan Trichinella, yang menyebabkan trichinosis.

Mengutip dari Medical News Today via PARAPUAN, cacingan usus dapat menyebabkan banyak gejala, dan beberapa di antaranya menyerupai gejala kondisi usus lainnya.

Diagnosis yang cepat dan akurat dapat mengarah pada pengobatan dini dan mencegah komplikasi.

Sebagian besar kasus merespons dengan baik terhadap pengobatan. Untuk itu, Kawan Puan harus lebih waspada akan gejala dan penyebab cancingan.

Baca Juga: Mengenal Gejala Hernia, Penyakit yang Sebabkan Ayah Ayu Ting Ting Harus Operasi

Gejala Cacingan