Find Us On Social Media :

5 Cara Mengasah Kemampuan Berjualan untuk Meningkatkan Keuntungan

By Aulia Firafiroh, Minggu, 18 September 2022 | 23:15 WIB

Cara mengasah kemampuan berjualan

 

Parapuan.co- Dalam menjalani dunia bisnis, penting sekali untuk memiliki kemampuan menjual atau selling skills.

Kemampuan ini bisa dipakai untuk meningkatkan omzet dan keuntungan penjualan produk atau jasa.

Selain orang yang bekerja sebagai sales, pebisnis juga perlu mempelajari kemampuan ini.

Tak hanya meningkatkan penjualan, kemampuan ini berguna untuk mengembangkan dan mempertahankan bisnis yang kamu miliki.

Melansir Kompas.com yang tayang di Parapuan.co, berikut lima cara melatih kemampuan berjualan:

1) Melatih kemampuan berbicara di depan umum

Kemampuan berbicara di depan umum akan selalu dibutuhkan dalam berbagai bidang termasuk penjualan.

Dengan kemampuan ini, kamu akan lebih mudah ketika melakukan presentasi bisnis dan mengenal produk kepada konsumen atau klien.

2) Menjadi pendengar yang baik

Baca juga: Jadi Strategi untuk Memasarkan Produk, Yuk Kenali Apa Itu Giveaway

Selain berbicara, memiliki kemampuan sebagai pendengar yang baik adalah hal penting dalam melatih selling skills.

Pasalnya, kemampuan ini akan membuat kamu lebih banyak mendengar keluhan dan saran yang disampaikan konsumen.