Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID – Ashanty disebut sebut akan diajukan menjadi Calon Walikota Malang 2018.
Berita tersebut rupanya membuat heboh keluarganya.
Mendengar berita tersebut, anak-anak Ashanty justru meledeknya.
"Nggak, anak-anak malah nggak ada yang bahas lah... karena memang nggak pernah kebahas sama kita," ungkap Ashanty usai acara Opera Van Java di studio Trans 7, Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (7/8/2017).
Dinikahi Hamish Daud, Raisa Bolak Balik Kamar Mandi Sampai 14 Kali, Padahal Ini yang Terjadi Sebenarnya! | Grid.ID https://t.co/7L798pQSaC
— Grid.ID (@grid_id) September 7, 2017
(Baca: Unggah Video Plus-plus di Snapchat, Saudara Ashanty, Millen Daru Beri Klarifikasi)
"Karena kemarin jadi besar jadi pada bercandain aku aja sih. Cuma aku saat ini lagi konsen dengan nyanyi, bekerja dan sama keluarga," lanjutnya.
Meski sang suami tengah menjadi anggota DPR, Anang Hermansyah ini justru sama sekali tidak berpikiran untuk mencalonkan diri terjun ke dunia politik.
"Aku juga nggak tahu, tiba-tiba ada namaku, jadi aku nggak pernah nyalonin sebenernya. Aku bener-bener ibu rumah tangga yang kerja ngurus anak, suami, belum ada kepikiran ke sana," papar Ashanty.
Namun, tidak menutup kemungkinan apabila Ashanty nantinya mencalonkan diri ke ranah politik.
Sebab, dirinya memiliki latar pendidikan politik serta lahir di kalangan keluarga yang terjun di politik.
"Mas Anang sih sempet bercanda aja. 'Ya kamu mau nggak?' karena kan aku punya basic ilmu politik, sekarang aku juga kuliah lagi bisnis, terus keluargaku dari orangtuaku, kakekku juga bidangnya ke sana smua," ujarnya. (*)
5 Shio Paling Gak Suka Dipuji Berlebihan, Tidak Mempan Diberi Kata-kata Manis Gak Realistis