Grid.ID – Flu kadang dianggap remeh.
Tapi, jika dibiarkan, ini bisa jadi penyakit yang parah.
Flu akan terasa sangat menyakitkan dan juga mengganggu aktivitas.
(BACA: Banyak Diminati, Ternyata Inilah 7 Efek KB Suntik yang Mungkin Belum Kamu Ketahui)
Flu bisa menyerang berbagai organ tubuh.
Seperti kepala, tenggorokan, dan juga hidung.
Hal inilah yang menjadikannya sangat rumit dan membuat tubuh tak berdaya.
Tahu nggak sih?
Ternyata untuk menyembuhkan flu bisa dilakukan tanpa mengonsumsi obat loh.
(BACA: Ketika Sedang Tidur, Perempuan Ini Diserang Oleh 45 Tikus, Begini Nasibnya)
Seperti yang dilansir Grid.ID dari laman Health, kamu cukup mengonsumsi makanan-makanan berikut.
Inilah beberapa makanan yang ampuh usir flu.
1. Ikan
Konsumsi ikan sangat baik saat anda terserang flu.
Jenis ikan yang baik untuk dikonsumsi antara lain: salmon, tuna dan makarel.
Ikan-ikan ini mengandung banyak asam lemak omega 3 yang berfungsi mengurangi peradangan.
2. Tiram
Tiram mengandung banyak zinc yang punya andil besar dalam melawan flu.
(BACA: 6 Pesona Hot Daddy dengan Busana Kasualnya yang Bikin Kamu Panas Dingin, Mana Idaman Kamu?)
3. Bawang putih
Meskipun bahan yang satu ini punya bau yang kurang sedap, tapi bawang putih juga ampuh loh untuk mengusir flu.
Bawang putih mengandung allicin yaitu senyawa sulfat yang menghasilkan antioksidan.
4. Jeruk
Penelitian menunjukkan bahwa vitamin C dapat mengurangi peradangan flu.
Jeruk adalah salah satu buah yang kaya akan vitamin C.
Akan sangat baik untuk membantu menjaga daya tahan tubuh.
5. Yogurt dan kefir
Makanan ini kaya akan probiotik.
Selain itu, bakteri yang terkandung di dalamnya akan membantu menyembuhkan flu.
(BACA: 7 Cara Buat Bercinta Menjadi Ekstra Romantis, Nomor 5 Ubah Cara Foreplaymu)
6. Teh
Beberapa orang suka mengonsumsi teh hangat saat flu.
Karena itu akan membuat tubuh lebih hangat.
Rasanya hal ini benar.
Karena teh dipercaya dapat membantu menyembuhkan flu.
Semua jenis teh bagus untuk penyakit satu ini.
Seperti teh hijau, teh hitam atau teh putih.
Karena di dalamnya terkandung antioksidan yang tinggi. (*)
Penulis | : | Jeanne Pita |
Editor | : | Jeanne Pita |