Tak tanggung-tanggung, pemilik truk itu juga mendatangi rumah Raffi untuk sekadar bersua dengan sang idola.
Rupanya, truk yang memasang stiker wajah Raffi Ahmad berasal dari Kebumen.
Raffi pun berterima kasih karena sang supir truk mau mampir ke kediamannya di Rumah Andara.
"Don’t Forget To Be Happy. Terimakasih Mas Mamat dan Mas Takim yang sudah mampir ke Rumah Andara bawa truk yang ada gambar sticker wajah Raffi Ahmad. Truk asal Kebumen ini luaar biasaaa," ujar Raffi senang.
Bahkan, Raffi memberikan tanda tangannya asli dengan pilok hitam di bawah foto dirinya.
"Truk fenomenal! Lope u bro, ttd original Raffi Ahmad! Truk asal Kebumen," ucap Raffi penuh bangga.
Warganet yang melihat truk dengan foto Raffi langsung membanjiri kolom komentar.
"Truk sultan," ungkap @aiizaah.
"Nanti truk-truk lain pada pake gambar Raffi," imbuh @lele.seafood.
"Beuhh kalo dilelang itu truk harga lumayan naiknya," timpal @kuhayangid.
(*)
Bakal Bertemu dengan Ria Ricis, Pelaku Pemerasan dengan Ancaman Menyebarkan Foto Seksi Ingin Minta Maaf Langsung kepada sang Mantan Majikan
Source | : | |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Deshinta N |