Baca Juga: Tawarkan Sensasi Baru, 4 Saus Heinz Hadir untuk Pencinta Kuliner Indonesia
“Akibat dari konsumsi ikan yang rendah inilah timbul malnutrisi pada ibu hamil dan anak, khususnya di masa 1000 hari pertama kehidupan (1000 HPK). Hal ini juga sering terjadi di kota-kota besar seperti Jakarta,” ungkap Hardinsyah.
Untuk menjawab tantangan ini, Hardinsyah mengatakan bahwa para ibu hamil maupun orangtua memulai kebiasaan makan ikan di rumah dengan memilih ikan yang dijual dengan harga murah. Salah satunya adalah ikan sarden dalam kemasan.
“Ikan sarden mengandung berbagai nutrisi penting untuk mendukung kesehatan pada ibu hamil maupun anak di masa 1000 HPK. Kandungan tersebut terdiri atas asam lemak omega-3, vitamin B3, B9, dan B12, vitamin D, kalsium, zat besi, serta zinc” ujarnya.
Pada ibu hamil, asam lemak omega 3 berfungsi untuk mencegah penggumpalan darah dan penyakit autoimun. Selain itu, kandungan vitamin B9 juga baik untuk mencegah anemia selama kehamilan.
“Pada anak, kalsium dan vitamin D baik untuk pertumbuhan tulang. Kedua nutrisi ini juga bisa membuat sistem imun anak menjadi lebih kuat,” tambahnya.
Sarden ABC untuk konsumsi harian
Memahami akan pentingnya konsumsi ikan bagi ibu hamil dan anak – anak, ABC Heinz pun tergerak untuk menghadirkan produk sarden dengan harga terjangkau. Salah satunya, melalui produk Sarden ABC.
Marketing Manager Easy Meals Kraft Heinz Indonesia Dianna Riaya Kusumaningrum mengatakan, meski memiliki harga yang ekonomis, Sarden ABC tetap memiliki kandungan NUTRISEA yang terdiri dari DHA, omega 3 dan 6, vitamin B3, B9, B12, dan D, kalsium, serta fosfor.
“Kami berkomitmen untuk memastikan setiap kandungan nutrisi dan vitamin dalam produk Sarden ABC tetap terjaga,” terang Dianna
Untuk menjamin kesegaran dan kualitasnya, proses produksi Sarden ABC juga dilakukan secara ketat.
Sosok ini Syok Lihat Penampilan Ammar Zoni di Penjara, Makin Ganteng Seperti Saat Masih Jadi Artis
Penulis | : | Fathia Yasmine |
Editor | : | Sheila Respati |