Dapur juga terhubung dengan balkon kecil yang bisa dimanfaatkan untuk menjemur pakaian.
Kantin 24 Jam Dalam 7 Hari
Selain tempat tinggal, para atlet juga bisa menikmati makanan gratis setiap harinya di kantin Wisma Atlet.
Tak seperti kantin biasa, kantin satu ini beroperasi hampir 24 jam dalam sehari.
Makanan selalu terhidang dari pukul 5 subuh sampai 1 dini hari.
Hebatnya lagi, para atlet bisa makan kapan pun mereka mau, tanpa harus terkukung waktu.
Tak tanggung-tanggung, anggaran untuk setiap atlet per tiap kali makan adalah Rp.250.000,-.
Mereka pun dimanjakan dengan menu buffet yang sangat lengkap mulai dari makanan Barat, Timur Tengah, Asia Tenggara, dan Asia Barat.
Ada juga aneka buah-buahan, cereal, soup dan masih banyak lagi.
Semua menu makanan di sana disusun dengan memperhatikan faktor gizi para atlet juga, lo.
Nah, yang unik, dari sekian banyak jenis makanan di sana, nasi goreng jadi yang paling favorit, lo.
BACA JUGA: Heboh! Penemuan Sampah Bungkus Sampo Tahun 80an, Kondisinya Masih Utuh
Para atlet dari luar negeri mengakui lezatnya menu khas Indonesia ini.
Tiap kali nasi goreng hangat tersaji, mereka tak pernah melewatkan menyerbunya.
Atlet angkat beban dari Korea, Kim Sungmin bahkan mengatakan saking sukanya, Ia pasti makan nasi goreng setiap hari.
Karena permintaan yang banyak inilah, para koki dari PT Gobel Dharma Sarana Karya, catering untuk Asian Games, memastikan masak nasi goreng setiap hari.
Jumlahnya pun tak main-main.
Setiap hari, mereka bisa menghabiskan 900 kg beras dan 2 ton daging untuk diolah menjadi nasi goreng.
Artikel ini pernah tayang di Sajiansedap.grid.id dengan judul,"Pecah Rekor! Menu Indonesia Ini Jadi Favorit Atlet Asian Games, Wisma Atlet Sampai Masak 900 Kg Bahan Tiap Hari"
Penulis | : | None |
Editor | : | Nailul Iffah |