Find Us On Social Media :

10 Fakta Egianus Kogoya, Pemimpin KKSB yang Diduga Membunuh 31 Pekerja di Nduga, Papua

By Agil Hari Santoso, Rabu, 5 Desember 2018 | 18:08 WIB

10 Fakta Egianus Kogoya, Pemimpin KKSB yang Diduga Membunuh 31 Pekerja di Nduga, Papua

6. Menyerang Pos TNI

Pada Senin (3/12/2018), Egianus Kogoya bersama 40 orang datang dan menyerang Pos TNI 755/Yalet di Mbua.

Alasannya, kelompok Egianus ingin mengejar pekerja PT Istaka Karya yang sempat disandera oleh mereka.

Pada penyerangan tersebut, seorang anggota TNI bernama Serda Handoko, harus gugur.

Rekan pos Serda Handoko, Pratu Sugeng, harus menderita luka-luka akibat serangan Egianus.

Baca Juga : Pos TNI di Distrik Mbua, Papua Hancur Diserang oleh 250 Orang yang Diduga KKB

7. Menyerang Helikopter TNI

Mengutip Kompas, diketahui karyawan PT Istaka Karya masih ada yang belum berhasil dievakuasi dari Puncak Kabo.

Kelompok separatis Egianus Kogoya yang menyandera mereka, masih terus melakukan perlawanan kepada aparat TNI dan Polri.

Bahkan, sebuah helikopter milik TNI ikut diserang oleh kelompok Egianus saat terjadi baku tembak di Puncak Kabo.

Baca Juga : Kronologi Tewasnya 31 Pekerja Proyek Jembatan yang Diduga Dibunuh Kelompok Pemberontak di Papua