Find Us On Social Media :

Hasil Biopsi Kanker Serviks Jupe Tidak Ditutup-Tutupi Lagi, Ini Kisah Lengkapnya!

By Al Sobry, Jumat, 19 Mei 2017 | 21:48 WIB

Grid.ID – "Selama ini, saya tutup-tutupi penyakit yang saya alami. Di buku ini, saya tulis dengan kejujuran…,"

Demikian statement Julia Perez saat meluncurkan bukunya berjudul “Jupe My Uncut Story” pada Senin (27/10/2014) silam.

Sejak saat itu, tak ada lagi yang ditutup-tutupi Jupe mengenai perjalanan hidupnya.

Jupe mulai mengungkap perjalanan karier, hidup, cinta, sex dan nyinyira orang-orang terhadap ukuran branya.

Bahkan, pada saat itu, Jupe membeberkan hasil biopsi kanker serviks-nya, yakni hasil dari pengambilan jaringan tubuhnya untuk dilakukan pemeriksaan laboratorium di Thomson Medical Centre, Singapura pada tahun yang sama.

(BACA JUGA: Ini Penampakan Kanker Serviks di Tubuh Jupe, Lihat Kertas Hasil Biopsinya)

Saat itu, kondisi kanker leher rahim (serviks) yang diderita Jupe masih dalam stadium yang lebih awal dari kondisinya sekarang.

Tak heran, pada saat itu Jupe sempat merasa tertekan, namun dengan sekuat tenaga dan kecerian khas Jupe, ia tak mau lagi menutup-nutupi masalah hidupnya.

“Ini hasil biopsi dan medical check up, diagnosisnya aku kena kanker serviks stadium 2A,” katanya dikutip Grid.ID dari hasil dalam wawancaranya dengan Nova.id di kawasan Kemang, Jakarta Selatan pada tahun yang sama dengan peluncuran bukunya.

Tidak Paham hasil Biopsi, Jupe Ikut Operasi!

Jupe mengaku, ia tidak terlalu paham dengan operasi yang dijalaninya itu. Yang jelas, menurutnya, ada bagian bawah rahim yang diangkat oleh tim dokter.

“Aku operasi untuk konisasi. Aku nggak tahu mungkin ini bahasa mereka, bahasa kedokteran. Ujungnya (sambil menunjuk bagian bawah rahim) ini bakal dipotong,” beber Jupe lagi.

Konisasi adalah semacam tes pap smear untuk jaringan tidak normal yang masih terlihat di sekitar kanal serviks. Jupe mengalaminya di RS Singapura tersebut.

Waktu melakukan tindakan tersebut, mantan kekasih Gaston Castano ditemani oleh sang ibunda, Sri Wulansih dan beberapa ke­rabatnya.

Ia masih kelihatan ceria dan terus bersemangat untuk bisa sembuh dari penyakitnya.

“Tiga hari lah di sana. Aku nggak mau lama-lama,” tandasnya.

Tak hanya hasil biopsy yang dibongkarnya, pelantun lagu “Lonely” ini juga membeberkan fakta lain sesuai pengalamannya yang tertulis di buku setebal 159 halaman tersebut.

Kehidupan dan Seks Artis Dangdut!

Lewat bukunya itu, Jupe meng­ung­kapkan ada beberapa lelaki hidung belang yang rela merogoh koceknya hingga Rp 2 miliar hanya untuk ‘tidur bareng’ dengannya.

Hal ini dibocorkan langsung oleh Jupe sebagai bahan pelajaran bahwa dunia hiburan yang dijalaninya kerap dipandang sebelah mata.

Jupe saat itu mengaku, tawaran itu datang lantaran banyak yang melihat dirinya hanya dari bentuk tubuh yang dimilikinya.

Jupe sadar, tubuh seksinya kerap mengundang pikiran yang tidak benar, terutama di bagian dadanya.

"Mungkin mereka lihat body gue begini kali ya. Mereka nganggapnya bisa diajak bobo bareng," kata Jupe dikutip dari Kompas.com.

Penawar itu datang dari berbagai kalangan, mulai dari pengusaha sampai pejabat pernah menyebutkan angka fantastis hanya untuk bisa menghabiskan malam bersamanya.

“Yang nggak punya duit juga berani ngajakin gue bobo," tulis Jupe dalam bukunya, Jupe: My Uncut Story.

Tawaran tertinggi pernah ia dapat senilai Rp 2 miliar.

"Gue pernah dapat tawaran Rp 1 M (miliar) bahkan sampai Rp 2 M.” ucapnya serius.

“Yang angkat Gaston (waktu itu), dia bilang Rp 2 miliar. Sama Gaston langsung dibecandain, ‘itu 2 miliar dipotong pajak apa nggak tuh?” kenangnya sambil menyelorohkan tawa.

Tawaran seperti itu tidak hanya satu kali mampir ke telinganya. Tetapi itu dulu, kini Jupe tidak lagi mendengar hal-hal demikian.

Sejak bukunya rilis, Jupe mengalami banyak hal.

(BACA JUGA: Nasib Jupe: Kini Diisolasi, Dulu Sebebas Merpati)

Kanker yang menyerang di leher rahimnya mulai menyebar.

Pada Februari 2017, statusnya menjadi stadium 4.

Kondisi Jupe semakin memprihatinkan.

Kabar terakhir, Jupe sering melewati serangkain kemoterapi, cuci darah bahkan tes saraf di kepalanya.

Tetap semangat Jupe, kita doakan semoga diberi kesembuhan dan pengobatan Jupe tidak ada yang ditutup-tutupi lagi! (*)