Find Us On Social Media :

Pilot Pesawat Karya Anak Bangsa, N219 Ternyata Wanita! Siapa Dia?

By Anita Rohmatur R, Kamis, 17 Agustus 2017 | 15:28 WIB

Esther Gayatri berpose di depan pesawat

Setelah menyelesaikan pendidikan sekolah penerbangnya Esther kembali ke Indonesia dan dipercaya oleh mantan Presiden Habibie menjadi pilot PT DI (dulu IPTN).

Menjadi pilot uji coba pesawat tentu berbeda dengan pilot pada umumnya, Esther hanya menguji pesawat yang benar-benar baru keluar dari pabrik untuk menguji apakah pesawat ada kendala atau tidak saat terbang.

“Pengalaman tentunya banyak. Pernah pesawat jatuh dari ketinggian 10.000 ke 5.000 terus recover. Setelah penerbangan, kami lakukan evaluasi kenapa bisa seperti itu. Itu standar dalam melakukan test flight,” papar Esther.

(BACA JUGA: Capek Pake Lipstick yang Tidak Tahan Lama? Cobalah Ikuti Tips Ini!)

Jam terbang Esther sudah tinggi, perempuan 31 tahun itu telah mengantongi 6.500 jam terbang.

Luar biasanya jam terbang yang ia dapat adalah sebagai pilot test flight suatu hal yang jarang diminati pilot pesawat terbang.

Selain pesawat N219, Esther sudah menerbangkan bermacam-macam pesawat seperti CN 235, CN 295, C 212, N 250 Gatotkaca dan masih banyak lagi.

Wanita kelahiran Palembang, 3 September 1962, ini telah menempuh pendidikan di Sawyer School of Aviation, Phoenix, AS (1983), International TEST PILOT School, London City, Kanada (2016).

(BACA JUGA: Wow, Taylor Swift Menangkan Gugatan Atas Pelecehan Terhadap Dirinya, Dapat Ganti Rugi Segini Dolar)

Selain berprofesi sebagai Chief Test Pilot PT. Dirgantara Indonesia, Esther juga memiliki pengalaman kerja di  PT.Dirgantara Indonesia (1984-sekarang), PT.Merpati Nusantara Airlines (1987-1995), serta pernah menjadi Pilot uji dan instruktur pilot di : Korea Coast Guard (2011-2012), Meltem Project Turkey (2009), PT.Aviastar (2006-2007), PT.Trans Wisata Air (2009), royal Brunei Force, Pakistan Air Force, South Korean Air Force, Royal Malaysian Air Force, UAE Air Force, Thailand Ministry of Agriculture, Indonesian Navy, Indonesian Air Force, Indonesia Army. (*)

(*)