Find Us On Social Media :

Jarang Diketahui, Lihat Fakta Terkait Minyak Ikan, Jangan Sampai Kamu Selama Ini Salah!

By Fahrisa Surya, Senin, 2 Oktober 2017 | 20:44 WIB

Sudah benarkah kepercayaan kamu selama ini tentang minyak ikan

3. Depresi pasca kelahiran

Minyak ikan yang dikonsumsi selama kehamilan dapat membantu melindungi ibu dari depresi pasca melahirkan.

Hal ini dibenarkan oleh Dr. Michelle Price Judge dari University of Connecticut School of Nursing.

4. Manfaat kesehatan mental

Studi tahun 2007 menunjukkan bahwa minyak ikan dapat membantu mereka yang memiliki attention deficit hyperactivity disorder (ADHD).

Studi 8 minggu menunjukkan mengonsumsi 8-16 gram EPA dan DHA per hari bisa menunjukkan perbaikan signifikan pada perilaku seseorang.

5. Manfaat memori

Sebuah studi oleh periset di University of Lowa menunjukkan bahwa kadar omega-3 yang tinggi tidak bermanfaat bagi penurunan kognitif pada wanita yang lebih tua.

(BACA: Masih Susah Hamil Meski Sudah Coba Berbagai Macam Pengobatan? Mungkin 8 Masalah ini Jadi Penyebabnya )

6. Manfaat jantung

Studi yang dipublikasikan di American Journal of Physiology mengungkapkan bahwa orang yang mengonsumsi suplemen minyak ikan selama lebih dari 1 bulan telah memperbaiki fungsi kardiovaskular.

7. Untuk janin

Konsumsi omega-3 oleh ibu selama 3 bulan terakhir kehamilan meningkatkan perkembangan sensorik, kognitif, dan motorik bayi.

8. Epilepsi

Dalam Journal of Neurology, Neurosurgery & Psychiatry claims, pasien epilepsi dapat mengurangi frekuensi kejang dengan mengkonsumsi minyak ikan omega-3 dosis rendah setiap hari.

Bagaimana dengan asumsi yang kamu punya selama ini? Apakah sama atau berbeda? (*)