Find Us On Social Media :

Inginkan Miss V Makin Kencang dengan Cara Suntik Botox, Aman atau Bahaya?

By Fahrisa Surya, Selasa, 7 November 2017 | 16:59 WIB

Ilustrasi

Suntik botox dapat bertahan hingga 6 bulan, dan proses pengerjaan suntik botoxnya hanya memakan waktu sekitar 10 menit dengan tingkat keberhasilan 80-90%. 

(BACA: Waduh, Ternyata Ini Penyebab Lidahmu Berwarna Kuning)

Namun, pasien masih harus melakukan serangkaian terapi setelah melakukan suntik botox tersebut.

Namun, apakah suntik botox di miss v aman dilakukan? Menurut dr. Diah Puspitosari, SpKK., suntikan botox pada area vagina di Indonesia tidak pernah disarankan.  Sebab botox biasanya hanya digunakan di wajah dan di ketiak untuk mengatasi keringat berlebih.

Ia juga menegaskan, dokter akan mengambil tindakan jika tindakan tersebut sudah melewati serangkaian penelitian dan terbukti secara ilmiah. “Nah, kalau belum ada bukti secara ilmiah, jadi sifatnya cobat-coba. Itu tidak disarankan,” tegasnya sekali lagi kepada Nova yang Grid.ID lansir. (Menda Clara Florencia)

Artikel ini sudah tayang di Nova.ID dengan judul "Suntik Botox di Vagina Agar Lebih Kencang dan Bebas Masalah, Amankah?"