Find Us On Social Media :

Salut! Bareng 40 Tahun Toyota Kijang, PT Toyota Astra Motor Lakukan Penyegaran Seperti Ini

By Octa, Sabtu, 25 November 2017 | 12:59 WIB

Ultah 40 tahun Toyota Kijang ada penyegaran pada Toyota All New Kijang Innova dan Venturer

Grid.ID - PT Toyota Astra Motor memanfaatkan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, untuk merayakan ultah 40 tahun Toyota Kijang.

Pada kesempatan itu pula, PT Toyota Astra Motor melakukan penyegaran untuk generasi 6 kendaran keluarga Toyota Kijang.

Apa yang dilakukan itu sudah barang tentu sesuai dengan karakternya masing-masing.

Untuk semua New Kijang Innova, G, V, Q dan Venturer mendapat sentuhan penyegaran seperti penggunaan Auto Folding Outer Mirror pada Innova Q dan Venturer.

(BACA : Jempolan Dah! Tahun Pertama Jadi Varian Anyar Kendaraan Keluarga, Ini Loh Penghargaan Bergengsi Untuk Toyota Venturer)

Selanjutnya juga ada penggunaan Side Visor dan Rear Bumper Guard pada semua grade.

Disamping itu, semua line-up juga telah dilengkapi Emergency Kit.

Produk Kijang Innova V adalah yang paling banyak disegarkan.

Diantaranya seperti telah menggunakan lampu depan dengan teknologi LED Projector Headlamp with Auto Leveling Device, kemudian grille radiatornya (Radiator Lower

Grille) tampil lebih mengesankan dengan warna hitam (black painting).

Kijang Innova V juga mendapat sentuhan wooden instrument panel sehingga tampil lebih mewah.

Tampilan belakangnya mendapat sentuhan license garnish biar lebih mempesona.

Kurang lebih sama juga dilakukan pada Kijang Innova Q (bensin) yang juga menggunakan rear license garnish.

Tampilan line-up terbaru Grade Q ini tampak lebih gagah dengan pelek R 17 seperti Venturer.

Kelengkapan fitur entertainment grade Q dan Venturer juga alami peningkatan, seperti pemasangan WSVGA 1.024x600, SD Card, USB, AV-In untuk bangku belakang atau Rear Seat Entertainment.

(BACA : Toyota Kijang Innova Makin Keren Saja, Sudah Sebesar Ini Loh Penggunaan Komponen Lokalnya)

Seperti sudah kita ketahui bersama, sebelum akhirnya jadi kendaraan keluarga Toyota Kijang itu merupakan mobil niaga.

Oleh Karena jadi mobil niaga, maka Toyota Kijang yang pertama kalinya di launching pada 1977 modelnya pick up.

Dari model inilah, konsumen Indonesia mendapatkan gambaran bahwa Toyota Kijang nggak hanya bisa dipakai sebagai mobil niaga saja.

Konsumen Indonesia menemukan bahwa Toyota Kijang juga bisa dipakai untuk mengangkut keluarga.

Dari generasi 1 yang terkenal sebagai Kijang Buaya, kendaraan keluarga itu kemudian berkembang ke model yang disebut Kijang Doyok.

Dari dapat julukan seperti pelawak (Doyok), Toyota Kijang menggunakan teknologi baru untuk proses produksi bagian bodi (full pressed body dan original body).

Lalu berlanjut setelah Toyota Kijang Kotak, lahirlah Kijang Kapsul dan generasi disinilah era mesin injeksi dimulai.

Nggak hanya itu, konsumen juga dihadapkan pilihan Toyota Kijang yang mesinnya pakai bahan bakar bensin atau solar.(*)