Find Us On Social Media :

Kronologi Kejadian Kasus #JusticeForAudrey Berdasarkan Hasil Pemeriksaan Polisi, Hingga Update Kondisi Terbaru Korban

By Asri sulistyowati, Rabu, 10 April 2019 | 16:22 WIB

Kronologi Kejadian Kasus #JusticeForAudrey Berdasarkan Hasil Pemeriksaan Polisi, Hingga Update Kondisi Terbaru Korban

Korban yang sempat melarikan diri lantas dikejar lagi oleh para pelaku.

Setelah pelaku berhasil mengejar korban, korban dipiting, kemudian salah satu pelaku menendang perutnya lagi.

Kejadian tersebut rupanya menarik perhatian warga sekitar, sehingga para pelaku melarikan diri.

Kasat Reskrim Polresta Pontianak mengatakan, dari hasil pemeriksaan sementara, jumlah pelaku diindikasikan berjumlah tiga orang pelajar, bukan 12 seperti yang beredar luas di media sosial.

Baca Juga : Datangi Siswi SMP yang Dikeroyok 12 Pelajar SMA di Pontianak, Ifan Seventeen: Nggak Usah Nangis, Ramai Kali yang Sayang Sama Audrey

Namun setidaknya ada 8 hingga 12 orang siswi SMA lain yang berada di lokasi kejadian.

Mereka hanya menonton dan menertawakan korban saat kejadian itu terjadi.

"Kami sudah memeriksa orangtua korban. Dan hari ini memeriksa dua saksi. Sementara terduga pelaku masih menunggu hasil keterangan yang diperoleh dari saksi," tutur Kompol Husni Ramli.

Kondisi Korban

Sementara itu, dilansir Grid.ID pada Rabu (10/4/2019) dari tayangan video yang diunggah kanal YouTube KompasTV Pontianak, ibu korban menuturkan kondisi anaknya saat ini.

Baca Juga : Jemput Korban hingga Berikan Kode, Inilah Peran 12 Pelaku Pengeroyokan AU, Siswi SMP yang Dianiaya di Pontianak