Find Us On Social Media :

Sering Keringetan dan Cemas Jika Bertemu Orang Baru, Raditya Dika Akui Sejak Kecil Tidak Punya Teman

By Nesiana Yuko Argina, Rabu, 8 Mei 2019 | 16:41 WIB

Raditya Dika

Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina

Grid.ID - Masa sekolah biasanya menjadi masa yang dianggap paling berkesan.

Banyak momen bersama teman-teman yang sulit dilupakan.

Namun, hal itu tak berlaku bagi komedian Raditya Dika.

Pria yang baru saja dikaruniai anak perempuan ini mengaku jika dirinya sejak kecil tak punya banyak teman.

Baca Juga : Libatkan 3 Ribu Penari, Film Aladdin Akan Tampil Tarian Disney Terbesar

Hal itu ia sampaikan dalam tayangan YouTube milik Ria Ricis belum lama ini.

"Aku dari kecil gak punya temen," ujar Radit seperti dikutip Grid.ID pada Rabu (8/5/2019).

Radit mengakui jika dirinya termasuk orang yang susah bergaul.

Selain itu, ia kerap merasa panik dan berkeringat ketika berada di keramaian atau berhadapan dengan orang baru.

Baca Juga : Menikah dalam Waktu Dekat, Roy Ricardo dan Nyvi Stephanie Akan Bulan Madu di Negara Impian Mereka

"Kenapa gak punya temen banyak bang?"tanya Ria Ricis.

"Karena aku anaknya susah bergaul. Kalau aku ketemu orang baru atau lagi dikeramaian tu suka keringetan terus cemas," ujar Radit.

"Kadang aku juga gak tau kalau lagi berhadapan sama orang tu harus kayak gimana," sambungnya.

"Aku gak ngerti cara ngomong sama orang, cara buat orang itu nyaman, ya itulah yang pada akhirnya buat aku jadi susah berkomunikasi secara sosial," lanjutnya.

Baca Juga : Girang Nonton Liverpool Menang Telak dari Barcelona untuk Pertama Kalinya, Ari Lasso: Tak Ada yang Mustahil!

Tidak memiliki banyak teman menjadikan Radit lebih banyak menghabiskan waktu dengan membaca.

"Aku lebih senang di rumah, baca buku, terus dulu senang mainan dinosaurus gitu, belajar tipe-tipe dinosaurus apa aja yang aku suka. Pokoknya aku baca buku banget lah anaknya," pungkasnya.

"Beli ensiklopedia, belajar mitologi Yunani juga dan itu dari SD kelas 3 atau 4 emang udah doyan banget baca," sambungnya.

"Jadi aku kecilnya emang kayak gitu, bener-bener doyan baca, anak rumahan, temen aku sedikit, dan itu berlangsung terus sampai aku SMA," imbuhnya.

Baca Juga : Kisah Yuni, Wanita Driver Taksi Online yang Diminta Antarkan Jenazah di Pagi Buta

Sebelumnya, Radit juga pernah menceritakan pengalamannya menjadi korban bullying di kanal YouTubenya.

Apa yang dialami itu juga menjadi salah satu alasan mengapa Radit tidak memiliki banyak teman saat sekolah.

"Bully paling parah pas SMA sih. Karena di SMA 70 itu senioritasnya kental sekali," ungkapnya.

"Aku sempet disuruh tukeran permen tuh. Jadi semua dipanggil, disuruh makan permen, terus tukeran permennya pake gigi gitu sama temen lain yang cowok. Itu parah banget sih," lanjutnya.

(*)