Find Us On Social Media :

5 Cara Mudah Turunkan Kolesterol, Usai Santap Berbagai Hidangan Lebaran yang Berlemak

By Maria Andriana Oky, Selasa, 11 Juni 2019 | 19:51 WIB

5 Cara Mudah Turunkan Kolesterol, Usai Santap Berbagai Hidangan Lebaran yang Berlemak

Grid.ID - Seringnya kadar kolesterol meningkat pasca lebaran, dan ada beberapa cara mudah turunkan kolesterol.

Beberapa cara mudah turunkan kolesterol ini dapat membantu menurunkan kolesterol dalam tubuh usai menyantap berbagai hidangan berlemak saat lebaran.

Ada beberapa menu khas lebaran yang berlemak dan itu mempengaruhi kadar lemak, tapi ada beberapa cara mudah turunkan kolesterol dalam tubuh.

Baca Juga: Zaskia Adya Mecca Kaget Usai Cek Kolesterol Hingga Putuskan untuk Diet dan Ubah Pola Hidup

Seperti yang diketahui tingginya kolesterol dalam tubuh menjadi salah satu masalah kesehatan yang dialami banyak orang.

Penyebab utamanya adalah asupan makanan yang tidak sehat seperti makanan yang mengandung lemak dan gula yang berlebihan.

Tapi tidak usah khawatir, ada beberapa cara mudah dan alami untuk turunkan kadar kolesterol dalam tubuh, khususnya pasca lebaran.

1. Makan buah

Baca Juga: Jangan Dibuang, Daun Singkong pada Nasi Padang Ternyata Ampuh Jauhkan Tubuh dari Kolesterol

Diberitakan Kompas.com, disebutkan makan buah menjadi salah satu cara mudah untuk turunkan kadar kolestero.

Sebagian besar buah kaya antioksidan dan serat yang dapat menyingkirkan kolesterol berlebih.

2. Konsumsi kayu manis

Mengutip dari kompas.com diungkapkan dalam sejumlah penelitiankayu manis merupakan obat alami untuk menurunkan kadar kolesterol.

Baca Juga: Hanya dengan Berolahraga, 7 Penyakit Ini Bisa Disembuhkan. Salah satunya Kolesterol!

Cukup tambahkan kayu manis dalam minuman hangat Anda, seperti teh dan kopi.

3. Konsumsi makanan yang kaya akan asam lemak omega-3

Asam lemak omega-3 memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan jantung dan mengurangi tekanan darah.

Baca Juga: Hilangkan Bintik Kolesterol di Sekitar Mata dengan Bawang Putih dan Kulit Pisang

Makanan yang mengandung asam lemak omega-3 meliputi salmon, gandum dan walnut.

4. Rajin berolahraga

Olahraga adalah salah satu tips utama untuk hidup sehat.

Baca Juga: Saat Kolesterol Tinggi Hindari 6 Jenis Makanan Berikut Ini agar Terhindar dari Serangan Jantung

Olahraga atau aktivitas fisik teratur setiap hari sangat membantu menurunkan kolesterol. Tak perlu olahraga terlalu berat, mulailah dengan latihan setidaknya 15 menit saja per hari.

5. Hindari lemak trans

Lemak trans merupakan jenis lemak yang jahat dan tak sehat bagi kesehatan tubuh.

Baca Juga: ‌4 Hal yang Bisa Dilakukan untuk Menurunkan Kolesterol

Lemak trans merupakan penyebab utama tingginya kadar kolsterol dalam tubuh.

Langkah utama mengurangi kolesterol tinggi adalah menghindari makanan yang kaya akan lemak trans seperti burger, pizza, keripik, cake atau banyak makanan yang digoreng. (*)