Find Us On Social Media :

Banyak Mitos Negatif, Ternyata Ini 7 Manfaat Mandi di Malam Hari, Perlu Dicoba!

By Arif B Setyanto, Rabu, 3 Januari 2018 | 02:20 WIB

Wah, Ternyata Ini Manfaat Yang Didapat Mandi dengan Air Dingin di Pagi Hari

Anda tidak perlu membuang lebih banyak waktu untuk mandi karena malam sebelumnya Anda sudah mandi dan sudah bersih.

5. Menurunkan tingkat emosi Anda

Saat Anda megalami hari yang cukup berat dan Anda merasa mood Anda berantakan sepanjang hari, solusi terbaiknya adalah dengan berendam dalam air hangat atau mandi di bawah guyuran shower.

Berdekatan dengan air dan membasahi kepala dengan air hangat bisa membantu menurunkan stres dan emosi yang membebani Anda.

6. Memberi waktu untuk perawatan wajah

Banyak rangkaian perawatan wajah, khususnya bagi wanita, yang dilakukan di malam hari menjelang tidur.

Terkadang, rutinitas yang padat membuat Anda begitu lelah dan ingin langsung tidur begitu sampai di rumah.

Namun, dengan membiasakann diri mandi di malam hari, setelah mandi Anda akan merasa perlu melakukan perawatan wajah.

Dengan begitu, Anda tidak akan lagi melewatkan malam tanpa rangkaian perawatan kecantikan untuk wajah Anda.

7. Lebih banyak waktu untuk memanjakan diri 

Di malam hari, Anda memiliki lebih banyak waktu daripada saat pagi hari karena Anda tidak perlu cepat-cepat untuk berangkat ke kantor.

Anda bisa keramas dan mencukur bulu kaki, Anda bisa berlama-lama mengeringkan rambut Anda dengan pengering rambut, dan Anda bisa mengoleskan losion pelembab ke seluruh tubuh Anda. (*)

Artikel Ini Pernah Tayang di Intisari Online dengan Judul "Setelah Tahu 7 Fakta Ini, Anda Pasti Akan Memilih Mandi di Malam Hari!"