Find Us On Social Media :

Tua Renta dan Sebatang Kara, Nenek Amur Kerap Berteriak Kelaparan dan Kesakitan dari Dalam Gubuk Reyotnya

By None, Jumat, 5 Juli 2019 | 16:58 WIB

Tua Renta dan Sebatang Kara, Nenek Amur Kerap Berteriak Kelaparan dan Kesakitan dari Dalam Gubuk Reyotnya!

Grid.ID – Di Dusun Janglateh Barat, Desa Campor, Kecamatan Proppo, Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur tinggallah seorang nenek tua renta seorang diri.

Nenek berusia 72 tahun itu seringkali berteriak saat merasakan sakit pada perutnya baik itu karena penyakitnya ataupun karena kelaparan.

Teriakannya bahkan terdengar hingga ke rumah tetangganya yang berjarak 100 meter dari tempat tinggal sang nenek.

Amur, begitulah para warga menyapanya.

Baca Juga: Permak Wajah Jadi Tren di Dunia Hiburan: ini Alasan Orang Terobsesi Jalani Operasi Plastik

Bagi yang mendengar teriakkan nenek Amur, mereka sudah hapal jika Amur membutuhkan makanan atau obat untuk penyakit lambung yang dideritanya tujuh tahun terkahir.

Tiga anaknya sudah tinggal berjauhan dengan Amur.

Satu anaknya bernama Abdul Hadi, sudah meninggal tiga tahun yang lalu setelah menderita sakit keras pasca pulang dari Malaysia menjadi TKI.

Dua anak lainnya, Sulihah dan Sumairah, tinggal di dusun yang sama.

Mereka tinggal sekitar 200 meter dari rumah Amur.

Baca Juga: Kisah Colleen Stan, 7 Tahun Diculik dan Disekap dalam 'Peti Mati' Dijadikan Budak Seks!

Sulihah dan Sumairah, keduanya, sudah hidup menjanda.