Find Us On Social Media :

Resmi Tersangka, Rey Utami, Pablo Benua dan Galih Ginanjar Kini Jalani Pemeriksaan Kesehatan

By Corry Wenas Samosir, Jumat, 12 Juli 2019 | 12:07 WIB

Resmi jadi tersangka, Galih Ginanjar, Rey Utami dan Pablo Benua jalani pemeriksaan kesehatan di Polda Metro Jaya pada Jumat (12/7/2019).

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Galih Ginanjar, Rey Utami dan Pablo Benua telah diperiksa oleh penyidik Polda Metro Jaya pada Kamis (11/7/2019) terkait kasus video 'Bau Ikan Asin' dan telah ditetapkan sebagai tersangka.

Kemudian hari ini, Jumat (12/7/2019) Galih Ginanjar, Rey Utami dan Pablo Benua menjalani pemeriksaan kesehatan di Bidokkes Polda Metro Jaya.

"Tadi malam penyidik dari Krimsus, Cyber telah melakukan pemeriksaan terhadap tersangka Rey, Pablo dan tersangka Galih," ungkap Kabid Humas Kombespol Argo Yuwono saat Grid.ID jumpai di Polda Metro Jaya, Jumat (12/7/2019).

Baca Juga: Harapan Terkabul, Fairuz A Rafiq Kirim Pesan ke Hotman Paris Usai Galih Ginanjar Ditahan : Abang dan Polisi Sudah Melakukan Keadilan, Allah Maha Tahu!

"Jadi pemeriksaan sudah dilakukan dan tadi malam sampai jam 2 pagi," lanjutnya.

"Setelah selesai dilakukan pemeriksaan kemudian penyidik mendapat surat perintah penahanan," imbuh Argo Yuwono.

Tepat pada pukul 10.53 WIB, Rey Utami keluar dari gedung Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya dengan menggunakan rompi tahanan berwarna merah dan disusul dengan suaminya Pablo dan Galih Ginanjar yang juga mengenakan rompi, masker dan jaket berwarna abu-abu.

Baca Juga: Galih Ginanjar Ditahan Usai Jadi Tersangka Skandal Ikan Asin, Nikita Mirzani : Enak Nggak Tuh Ngedekem?

Tanpa banyak bekomentar, mereka langsung dibawa ke Bidokkes Polda Metro Jaya.

Diberitakan sebelumnya, Fairuz A Rafiq melaporkan mantan suaminya, Galih Ginanjar, serta pemilik akun YouTube atas nama pasangan Rey Utami dan Pablo Benua dengan sangkaan pencemaran nama baik melalui media sosial.

Sementara itu , dengan penetapan status Galih GinanjarRey Utami, dan Pablo Benua menjadi tersangka, bisa dibilang harapan Fairuz A Rafiq selama ini akhirnya terkabul.

Baca Juga: Sempat Ragu-ragu, Rey Utami dan Pablo Benua Naik Mobil Tahanan Usai Ditetapkan Sebagai Tersangka

Ya, Galih GinanjarRey Utami, dan Pablo Benua akhirnya ditetapkan sebagai tersangka pada Kamis (11/7/2019) kemarin.

Galih Ginanjar juga sudah ditahan oleh pihak Polda Metro Jaya terkait skandal ikan asin yang kontroversial.

Baca Juga: Galih Ginanjar Ingin Berdamai dengan Fairuz A Rafiq, Hotman Paris: Tidak Ada Damai Hukum Ditegakkan!

Galih Ginanjar pada Kamis dini hari ditangkap pihak kepolisian di sebuah kamar hotel di kawasan Mampang, Jakarta Selatan.

Ucapannya soal 'ikan asin' yang mengarah ke Fairuz A Rafiq di vlog milik Rey Utami berbuah tahanan bagi suami Barbie Kumalasari tersebut.

Fairuz A Rafiq yang dicemarkan nama baiknya akibat ulah sang Mantan Suami pun melaporkan Galih Ginanjar, Rey Utami, dan Pablo Benua pada 1 Juni 2019 lalu.

Baca Juga: Polisi Benarkan Galih Ginanjar Sengaja Permalukan Fairuz A Rafiq, Kuasa Hukum Suami Barbie Kumalasari: Sangat Tidak Etis untuk Disebarkan di Ranah Media

Tak main-main, istri Sonny Septian ini didampingi pengacara top Hotman Paris untuk berjuang membersihkan namanya.

Hotman Paris yang merasa bahwa kasus ini juga menyakiti hati seluruh wanita pun rela membela Fairuz A Rafiq atas nama persahabatan.

Dikenal sebagai pengacara elit, Hotman Paris bahkan membela Fairuz A Rafiq secara cuma-cuma tanpa bayaran sepeser pun.

Baca Juga: Bongkar Habis Alasan Fairuz A Rafiq Mantap Ceraikan Galih Ginanjar, Nikita Mirzani : Kalau Jadi Bininya Juga Gue Depak dari Rumah!

Kini, usai Galih Ginanjar, Rey Utami, dan Pablo Benua resmi jadi tersangka, Hotman Paris pun mengucapkan rasa syukur dan terima kasihnya.

Ucapan tersebut disampaikan Hotman Paris lewat unggahan terbarunya di Instagram pagi ini (12/7/2019).

"Salam pagi dari kantor Hotman Paris.

Baca Juga: Terancam Hukuman 6 Tahun Penjara Sampai Diberitakan Media Asing, Galih Ginanjar Akhirnya Ngaku Punya Niatan Permalukan Fairuz A Rafiq

"Tiga terlapor dalam kasus ikan asin, laporan Fairuz, telah ditahan oleh Polda Metro Jaya sejak pagi ini," kata Hotman Paris.

Hotman Paris pun menyampaikan terima kasih kepada jajaran kepolisian yang akhirnya menetapkan ketiganya menjadi tersangka.

 

"Saya atas nama klien saya Fairuz dan atas nama jutaan wanita Indonesia mengucapkan terima kasih kepada :

Baca Juga: Polisi Sebut Galih Ginanjar Berniat Permalukan Fairuz A Rafiq, Hotman Paris: Sudah Waktunya Jadi Tersangka dan Segera Ditahan!

"Bapak Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Gatot Eddy Pramono.

"Bapak Direktur Krimsus Polda Metro Jaya, Kombes Pol Iwan Kurniawan.

"Bapak Kasubdir Cyber Crime, AKBP Roberto Pasaribu.

Baca Juga: Kliennya Nangis Sesenggukan Hingga Mata Sembab, Hotman Paris Sebut Fairuz A Rafiq Ingin Ibu Negara Ikut Memantau Laporan Skandal Ikan Asin

"Kanit III Cyber Crime, Kompol Khairuddin.

"Dan tim penyidik Reskrimsus, Bapak Nugroho," ucap Hotman Paris.

Tak cuma berterima kasih, Hotman Paris pun juga menyampaikan pesan dari kliennya, Fairuz A Rafiq.

Baca Juga: Komnas Perempuan Sebut Kasus Ejekan Ikan Asin untuk Fairuz A Rafiq Mengarah ke Pelecehan Seksual

Hotman Paris menyampaikan bahwa Fairuz A Rafiq mengapresiasi dan berterima kasih atas usaha yang dilakukan Hotman serta pihak kepolisian.

"Fairuz hanya berpesan begini.

"'Abang dan polisi sudah melakukan keadilan dan kejujuran kok.'

Baca Juga: Komnas Perempuan Berikan Apresiasi untuk Fairuz A Rafiq

"'Allah Maha Tahu.'

"Itulah reaksi daripada Fairuz," pungkas Hotman Paris.

(*)