Find Us On Social Media :

Lagu-lagunya Populer sampai Dicover Boyband Korea, Andmesh Kamaleng Ternyata Sempat Putus Asa dengan Kerier Bermusiknya: Kayak Mau Mati Aja Rasanya..

By Nesiana Yuko Argina, Selasa, 5 November 2019 | 14:14 WIB

Andmesh Kamaleng

Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina

Grid.ID - Penikmat musik Tanah Air pastinya tidak asing dengan sosok Andmesh Kamaleng.

Pria asal Kupang, Nusa Tenggara Timur ini sukses menarik perhatian dengan lagunya yang berjudul "Cinta Luar Biasa" yang dirilis tahun 2018 kemarin.

Lagu tersebut baru-baru ini kembali menjadi trending usai di-cover oleh dua anggota boyband dari Korea Selatan, NCT 127.

Baca Juga: Lagunya Dinyanyikan Haechan dan Doyoung NCT hingga Jadi Trending di YouTube, Andmesh Kamaleng Terharu

Namun jauh sebelum lagu "Cinta Luar Biasa" meledak, Andmesh Kamaleng rupanya sempat merasa putus asa dengan karier bermusiknya.

Hal itu ia sampaikan saat berbincang dengan Armand Maulana dalam video YouTube-nya, seperti dikutip Grid.ID pada Selasa (5/11/2019).

Andmesh mengawali karier musiknya sejak kanak-kanak sebagai penyanyi gereja.

Baca Juga: Berkat Haechan dan Doyoung NCT 127 Cover Lagu Cinta Luar Biasa, Jumlah Followers Instagram Andmesh Kamaleng Melesat

Seiring berjalannya waktu, ia mengikuti beberapa festival dari panggung ke panggung mulai antar RT (Rukun Tetangga) sampai antar provinsi.

Hal itu juga yang membulatkan tekadnya untuk mengadu peruntungan di Ibu Kota dengan mengikuti salah satu ajang pencarian bakat yang digelar TV swasta pada tahun 2016/2017.

Terpilih sebagai juara, Andmesh akhirnya merilis beberapa lagu dan mulai meniti karier bermusiknya.

Baca Juga: Cover Lagu Cinta Luar Biasa Andmesh Kamaleng, NCT 127 Jadi Trending YouTube Indonesia

Namun rupanya, hal itu tak semudah yang ia bayangkan.

"Dari dulu Andmesh memang pengin jadi juara salah satu ajang pencarian bakat, Kang. Ya meskipun keluar dari situ ada gak enaknya juga," ucap Andmesh sambil tertawa.

"Setahun pertama, rasanya kayak pengin pulang lagi ke Kupang. Industri musik Indonesia kejam," imbuhnya.

Baca Juga: Sukses Juarai Rising Star Indonesia, Andmesh Kamaleng Akan Buat Project Ini

"Suka dukanya banyak. Sukanya ya bisa bersaing dengan orang-orang luar biasa, bisa jalan-jalan keliling daerah, banyak teman," lanjutnya.

"Kalau dukanya, waktu sama keluarga dan teman-teman mulai gak ada. Gak bisa lama-lama di luar. Pulang kampung juga udah mulai jarang," sambungnya.

Menjadi jebolan ajang pencarian bakat tidak menjamin karier Andmesh mulus begitu saja.

Baca Juga: Jadi Juara Rising Star Indonesia, Andmesh Kamaleng Kebanjiran Job di Kupang

Terlebih, Andmesh kerap dimirip-mirpkan dengan beberapa penyanyi populer hingga tanpa sadar itu menjadi beban untuknya.

"Keluar dari Rising Star, dibilang mirip Mike lah, mirip Tulus. Nah dimirip-miripin sama orang luar biasa ini jadi beban tersendiri buat Andmesh," terangnya.

"Gimana caranya bisa keluar dari bayang-bayang dua orang luar biasa itu dan bisa jadi Andmesh sendiri, sampai sekarang itu masih susah," curhatnya.

Baca Juga: VIDEO - Asal Kupang, Andmesh Kamaleng Tampilkan Suara Emasnya di Konferensi Pers Rising Star Indonesia

Setahun usai dinobatkan jadi jawara, Andmesh masih berjuang hingga nyaris putus asa.

Persaingan industri musik Tanah Air pun membuat nyalinya mulai ciut dan hampir menyerah.

"Satu tahun pertama setelah keluar dari Rising Star itu, Andmesh tunggu 6 bulan pertama. Mau rilis single aja itu sampai mohon-mohon kayak orang gila," kenangnya.

"Kapan single rilis, punya lagu sendiri yang kayak gitu-gitu. Apalagi belum dikasih lagu sampai 6 bulan," imbuhnya.

"Pas dapet lagu, itu pun belum hits gitu, Kang. Kayak mau mati aja rasanya," selorohnya sambil tertawa.

"Selama di Jakarta itu mikirnya, apa balik ke Kupang aja ya reguler gitu kan. Di sini juga gak ngapa-ngapain," sambungnya.

"Itu perjuangan setahun pertama. Pas mau dua tahun, baru lah rilis Cinta Luar Biasa," pungkas Andmesh.

(*)