Find Us On Social Media :

6 Makanan yang Harus Dihindari oleh Penderita Tekanan Darah Tinggi, Kamu Wajib Tahu nih!

By Justina Nur Landhiani, Jumat, 16 Maret 2018 | 18:11 WIB

Ilustrasi

Laporan Wartawan Grid.ID, Justina Nur Landhiani

Grid.ID - Kita sering mengetahui bahwa banyak orang menderita hipertensi atau tekanan darah tinggi.

Tekanan darah tinggi dapat menyerang pria dan wanita, terlepas dari usianya.

Tekanan darah tinggi yaitu suatu keadaan di mana terjadi peningkatan tekanan pada pembuluh darah arteri.

(BACA : Pro Kontra Selebriti Tanah Air Tanggapi Soal Tayangan Alay )

Biasanya, orang-orang mengetahui bahwa tekanan darah tinggi menurun melalui keturunan.

Tapi, kamu bisa menghambat tingkat keparahan tekanan darah tinggimu dengan merubah gaya hidup, seperti mengurangi bahan makanan berikut ini.

1. Garam

Jika kamu menderita tekanan darah tinggi, sebaiknya batasi konsumsi garam.

Sodium dalam garam dapat mempengaruhi ginjal, jantung, arteri dan otak karena adanya tekanan darah tinggi.

Tekanan darah yang tinggi dapat menyebabkan arteri menegang, yang pada akhirnya menyebabkan penyempitan arteri.

Selanjutnya, jika telalu banyak asupan sodium, bisa merusak arteri yang terhubung ke jantung.

Oleh karena itu, lebih baik mengkonsumsi garam kurang dari 2,3 mg dalam sehari.

(BACA: Ups, Ternyata 5 Kombinasi Makanan Ini Bisa Bikin Kamu Sering Kentut )

2. Makanan kaleng

Makanan kaleng seperti kacang kalangan, sup, dan mie, mangandung garam dalam jumlah tinggi.

Hal ini disebabkan untuk membuat produk makanan tetap awet sampai dikonsumsi.

Jadi, jika kamu mengonsumsi kacang kalengan, kamu bisa membilasnya dengann air, serta keluarkan garam dalam jumlah yang cukup.

Kamu juga bisa mengurangi konsumsi sup kalengan dengan memasak sendiri di rumah.

(BACA: Wow, Ternyata Al Ghazali Menunggu Marion Jola Keluar Dari Indonesia Idol 2018, Ini yang Akan Dilakukan Al... )

3. Makanan olahan

Makanan olahan seperti ayam beku daging sapi, ikan dan sebagainya, ayam siap saji, nugget kentang goreng, mengandung sodium yang tinggi untuk mendukung proses pengawetan.

Makanan seperti itu memang enak untuk dikonsmsi dan menghemat waktu saat menyajikannya, tapi alangkah lebih baik untuk membeli produk yang masih segar dari pasar.

(BACA: Salah Memasak Beras Bisa Berbahaya loh Bagi Ibu Hamil dan Anak )

4. Makanan manis

Di pasaran, banyak beredar produk yang mengandung kadar gula yang tinggi, baik itu alami maupun yang buatan. 

Kelebihan konsumsi gula dapat menyebabkan penambahan berat badan dan menambah kalori ekstra.

Untuk orang yang menderita hipertensi, sebaiknya menghindari makanan manis karena akan menyebabkan obesitas yang dapat meningkatkan tekanan darah.

(BACA: Jadi Model Pemotretan, Tampilan Busana Bianca Jodie Jadi Sorotan! )

5. Soft drink

Minuman ini mengandung soda berkarbonasi dan memiliki kadar gula yang tinggi di dalamnya.

Soft drink memiliki kadar gula lebih tinggi daripada coklat.

Jika kamu mengonsumsi minuman ini terlalu banyak, maka akan menyebabkan obesitas yang dapat meningkatkan tekanan darah.

Lebih baik kamu mengganti minuman ini dengan jus segar tanpa gula.

(BACA: 4 Zodiak yang Paling Mudah Menaklukkan Hati Wanita dengan Rayuannya, Pasanganmu Termasuk Nggak nih? )

6. Kue kering

Kue kering merupakan favorit sepanjang massa, baik untuk anak-anak maupun orang dewasa.

Walau makanan ini rasanya enak, produk ini berbahaya untuk penderita hipertensi.

Hal ini karena makanan semacam kue kering memiliki gula tinggi di dalamnya, yang mampu menyebabkan penambahan berat badan.

(BACA: Kepoin yuk! 7 Manfaat Kesehatan yang Didapat dari Mengonsumsi Ikan Nila )

Hal tesebut nantinya akan menyebabkan tekanan darah tinggi.(*)