Find Us On Social Media :

Remaja Boleh Boros Karena YOLO dan FOMO, Tapi Ada Syaratnya Loh!

By None, Senin, 6 April 2020 | 17:41 WIB

Mirip dengan kasus di atas, ada juga pengalaman dari cewek yang berprofesi sebagai pegawai sekaligus ilustrator nih, girls.

Apalagi era digital seperti sekarang menjadikan media sosial sebagai medium promosi yang efektif.

Perlahan tapi pasti, hasilnya bakal terasa.

Uang terkumpul dan kita pun happy karena melakukan sesuatu sesuai passion!

Setelah melakukan tiga hal di atas, keuangan tetap enggak stabil kalau kita terus berfoya-foya.

Makanya, hal penting yang harus dilakukan berikutnya adalah MENABUNG!

Lebih lanjut lagi, Fellexandro Ruby menjelaskan kalau mengelola keuangan dengan baik bisa berdampak positif untuk masa depan kita.

Bukan hanya dalam bentuk skill, investasi dalam bentuk uang yang kita miliki sejak usia muda tentunya akan bermanfaat di masa depan.

Nilai uang yang akan terus bertambah nantinya bisa digunakan untuk liburan bahkan melanjutkan pendidikan.

Hal ini dirasakan betul oleh Personal Assistant to CEO Allianz Life Indonesia, Shadika Mega Puspita.

Di usianya yang masih remaja seperti kita, Shadika sudah mampu menyisihkan uangnya untuk berinvestasi.

Selain dalam bentuk uang, investasi bagi Shadika juga dalam bentuk proteksi diri.