Find Us On Social Media :

Bosan Kurus? yuk, Ikuti 7 Tips Gemukkan Badan Secara Alami

By Nindya Galuh Aprillia, Rabu, 25 April 2018 | 14:00 WIB

Cara gemukkan badan secara alami

Laporan Wartawan Grid.ID, Nindya Galuh A.

Grid.ID - Tidak semua orang mendambakan tubuh kurus.

Beberapa wanita berharap punya tubuh yang lebih berisi dan ideal.

Tubuh kurus juga sama berbahayanya dengan tubuh gemuk.

Jika dilakukan sembarangan, usaha menggemukkan badan justru bisa jadi penyakit buat tubuh kita, loh.

( BACA JUGA: Heboh Minuman Es Kepal, Pria Ini Justru Masuk Rumah Sakit Setelah Mengonsumsinya )

Perlu diingat juga, menentukan berat badan ideal juga harus sesuai dengan indeks massa tubuh.

Lalu, gimana ya cara menggemukkan badan yang tepat dan sehat?

Grid.ID akan bagikan beberapa tips alami untuk menaikkan berat badan kamu.

1. Konsumsi makanan bergizi

( BACA JUGA: Foto Bareng Krisdayanti, Kacamata yang Dipakai Syahrini Menarik Perhatian! )

Cara pertama menggemukkan badan tentu saja dengan mengonsumsi makanan bergizi.

Banyak kok jenis makanan yang layak kamu coba.

Misalnya roti gandum, pasta, sereal, buah, sayur, aneka olahan susu, dan kacang-kacangan.

2. Makan lebih sering

( BACA JUGA: Ngenes, Pesawat Kepresidenan Pemimpin Korea Utara Milik Kim Jong Un Sudah Usang dan Tak Kuat Terbang Jauh )

Orang yang bertubuh kurus biasanya lebih cepat kenyang.

Karena itulah kamu boleh tambahkan jadwal makanmu.

Setiap hari coba biasakan makan 5 jenis makanan ringan dan 2 makanan berat.

Ingat ya, harus yang sehat dan bergizi.

( BACA JUGA: Kisah Trystan Reese, Pria 'Gay' yang Hamil dan Melahirkan Seorang Anak Laki-laki )

3. Perbanyak konsumsi jus dan smoothies

Jangan tergoda mengonsumsi diet soda, kopi atau minuman apapun yang kalorinya rendah dan tak mengandung nutrisi.

Coba deh mulai konsumsi smoothies dan jus buah yang dibuat sendiri di rumah.

4. Perhatikan pola minum

( BACA JUGA: Para Ahli Perkirakan Kompensasi Medis Han Ye Seul Atas Kecelakaannya )

Bukan hanya pola makan yang diperhatikan, pola minum juga wajib dijaga.

Biasanya mengonsumsi minuman terlalu banyak bisa menurunkan nafsu makan.

Nah untuk itu, ada baiknya kamu jangan teralalu banyak minum sebelum makan.

Dan minumlah 30 menit setelah selesai makan.

( BACA JUGA: Perbedaan Jenis Keputihan Normal dan Tidak Normal Menurut Pakar Kesehatan )

5. Santap Makanan berlemak baik

Lemak tak jenuh mengandung kalori yang tinggi.

Lemak tak jenuh adalah jenis lemak yang cocok untuk menaikkan berat badan.

Lemak jenis ini tak menimbulkan efek negatif bagi kesehatan kita.

Ada banyak sekali makanan yang mengadung lemak baik misalnya alpukat, kacang-kacangan, labu, susu kedelai, dan tahu.

( BACA JUGA: 6 Suara Misterius dari Dasar Laut yang Belum Berhasil Diungkap Ilmuwan )

6. Hindari junk food

Memang benar junk food mengandung lemak dan bisa menggemukkan badan.

Tapi, lemak yang terkandung dalam makanan siap saji ini sangat buruk buat kesehatan, loh.

Makanan jenis ini tidak mengandung nutrisi yang dibutuhkan tubuh.

( BACA JUGA: Hamil Anak Kedua, Intip Potret Elegan Happy Salma dengan Perut yang Kian Membesar, Cantiknya Maksimal! )

7. Perbanyak olahraga

Olahraga juga wajib hukumnya buat supaya tubuh ideal yang kamu impikan bisa terwujud.

Tak perlu olahraga yang berat-berat kok.

Cukup jogging, senam, atau sekadar bersepeda keliling komplek perumahan.

( BACA JUGA: Ternyata, Konsumsi Teh Hijau Bisa Sebabkan Kerusakan Hati )

Olahraga juga bisa menstimulasi tubuh dan otak agar cepat lapar sehingga meningkatkan nafsu makan.

Memang tidak ada cara yang instan.

Intinya kita wajib sabar dan berusaha terus agar bisa mewujudkan tubuh ideal.

Selamat mencoba.

(*)