Find Us On Social Media :

Gebrak Pasar Ponsel Indonesia, Sharp Luncurkan Smartphone Teringan di Dunia, Intip Keunggulannya Dibanding yang Lain!

By None, Sabtu, 20 Juni 2020 | 11:27 WIB

Gebrak Pasar Ponsel Indonesia, Sharp Luncurkan Smartphone Teringan di Dunia

Mencatatkan diri sebagai produk ponsel teringan di dunia, hanya memiliki berat 141 gram, Sharp Aquos Zero 2 di lengkapi dengan layar refresh rate 240 Hz yang juga pertama di dunia dan didukung touch sampling rate 240Hz layar OLED 6,4 inci dengan respon cepat.

Untuk mendukung performa ponsel pintar yang menyasar gamers ini, Sharp Aquos Zero 2 menggunakan pengoperasian Android 10, chipset Snapdragon 855, dengan RAM 8 GB dan memori internal besar 256 GB.

Sebagai ponsel pintar teringan yang disertai spesifikasi terbaik ini, membuat gamers tidak perlu takut lagi akan adanya gangguan saat bermain, baik tangan yang tidak cepat lelah karena bobotnya yang ringan maupun dukungan perangkat keras menawan tersebut.

Dengan demikian, berbagai aplikasi yang ada saat ini dapat berjalan dengan mulus dan nyaman.

Baca Juga: Sesumbar Akui Pernah Main di Ranjang Bareng Vicky Nitinegoro, Nikita Mirzani: Lo Tanya aja Sendiri Orangnya!

Memiliki dimensi 158 x 74 x 8.8 mm, Sharp Aquos Zero 2 menggunakan sistem cutting-edge heat-dissipation yang memungkinkan ponsel untuk menyebarkan panas yang merata di seluruh bagian, sehingga menjadi cara yang efisien untuk mencegah overheat.

Memiliki kapasitas baterai 3,130 mAh, Sharp Aquos Zero 2 mempunyai fitur Parallel Charging System, sehingga tetap dapat digunakan dengan baik dalam keadaan mengisi daya tanpa takut burnt atau overheat.

“Sharp Aquos Zero 2 kami boyong ke Indonesia sebagai salah satu produk ponsel pintar unggulan yang dimiliki oleh Sharp, dilengkapi spesifikasi-spesifikasi terbaik di dunia kami yakin dapat memberikan warna lain di pasar Indonesia”, ucap Ardy selaku AUVI Product Strategy Assistant General Manager PT Sharp Electronics Indonesia.

Beliau menambahkan “Pada saat ini, kami juga turut meluncurkan Sharp Aquos R3, yang lebih ditujukan pada eksekutif muda dan content creator, dengan fitur layar super tajam Pro IGZO Reality Display dan Propix AI Camera yang akan memudahkan pengguna ketika mengambil konten video tanpa harus was – was tampilan video yang dihasilkan Blur”.

Baca Juga: Tak Pernah Cek Ponsel Rizky Kinos, Nycta Gina: Kalau Memang Ada yang Buruk Nanti Akan Dikasih Tahu

Sharp Aquos R3 sendiri merupakan ponsel pintar yang memiliki fitur Pro IGZO Reality Display, yang dapat menampilkan 1 milyar warna berbeda dengan resolusi 3.120 x 1.440 pixel. Memiliki refresh rate layar 120 Hz, ponsel ini didukung fitur ProPix2 AI Reality Camera yang memiliki teknologi untuk mengatur white balance, brightness, dan contrast secara otomatis.