Find Us On Social Media :

Lebih dari 5 Tahun Menikah dengan Sabai Morscheck, Ringgo Agus Rahman Mengaku Tak Pernah Mendapat Apa yang Diinginkannya : Gak Apa-apa Aku Dimaki dan Dicaci!

By Hananda Praditasari, Selasa, 4 Agustus 2020 | 16:45 WIB

Ringgo Agus Rahman dan Sabai Morscheck

Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari

Grid.ID - Pasangan Sabai Morscheck dan Ringgo Agus Rahman tak pernah berhenti memperlihatkan aktivitasnya di sosial media.

Bahkan sosok aktor sekaligus pembawa acara itu kerap menghibur semua pengikutnya di Instagram lewat sebuah kutipan yang ia buat.

Ya, Ringgo Agus Rahman memang dikenal sebagai selebriti yang kocak dengan segala macam tingkahnya.

Baca Juga: Pamer Foto Istri Lagi Elus Perut Buncit, Ringgo Agus Rahman Bahas Soal Makna Ngidam yang Bikin Netizen Terbahak: Serius Masuk Akal Nih!

Maka jangan heran jika Ringgo Agus Rahman memiliki jumlah pengikut yang begitu banyak lantaran terbawa dengan semua aksi konyolnya.

Dilasir Grid.ID pada akun Instagram @ringgoagus, Selasa (4/8/2020), Ringgo mengumbar sifat aslinya di hadapan publik.

Dalam kesempatan kali ini, Ringgo tampak memasang potret Sabai Morscheck yang tengah hamil tua.

Baca Juga: Sesumbar Sebut Dirinya Lelaki Tangguh hingga Pamer Foto Putranya saat Main Layang-layang di Halaman Rumah, Ringgo Agus Rahman Langsung Kena Semprot : Maaf Pak Itu Layangan Anak Saya!

Ringgo pun memberikan pengakuan kepada sang istri selama lima tahun menikah bersama Sabai Morscheck.

"Bener kata orang pernikahan itu ngebongkar sifat asli pasangan".

"Di awal pernikahan mungkin saya bisa menjawab "gak usah beli kado buat aku simpen aja biayanya buat lahiran, atau beli sesuatu yang bikin kamu happy," tulis Ringgo.

"Namun pernikahan ini sudah 5 tahun lebih dan ini saatnya aku bongkar sifat asli aku hahahaha," lanjutnya.

Baca Juga: Terobsesi Berat dengan Rekan Kuliahnya, Ringgo Agus Rahman Ingin Jadikan Bjorka Sebagai Seorang Musisi, Alasan Suami Sabai Morscheck Ini Bikin Geleng-geleng Kepala!

Pria berusia 37 tahun itu tampaknya tak peduli jika nanti ada yang mencibir usai meluapkan keinginannya.

Diketahui, Ringgo begitu menginginkan hadiah dari Sabai Morscheck karena beberapa tahun belakangan ia sama sekali tak pernah mendapatkanya.

"Aku mau hadiah kado yang indah yang pakai uang kamu gak apa-apa aku dicibir dan dicaci bukan suami idaman gak apa-apa aku bisa terima," ucap Ringgo

Baca Juga: Sabai Morscheck Bongkar Kelakuan Ringgo Agus Rahman yang Bikin Dirinya Geleng-geleng Kepala Selama Masa Kehamilan: Doi Memang Nggak Tau Diri!

"Udah cukup 2 tahun gak dapat apa-apa saatnya aku bersuara lantang ini aku yang sesungguhnya," timpalnya.

Sontak saja unggahan tersebut mendapat komentar dari sejumlah netizen.

"Hahaha sudah bukan jamannya lagi kode-kodean ya Ba kalau mau apa langsung tembak dan sebut saja. kode-kodean sudah nggak kepakai lagi," ucap @abidzar_momy.

"Mohon maaf yang hamil bini kok yang ngidam kado anda ya," tulis @kinvara_official.

"Semoga Baba segera mendapatkan kado. Amin," tandas @innovachandha.

Ba harta yang paling berharga adalah keluarga, dikasih kado mahal terus habis itu ditinggalkan berabe Ba," timpal akun @rizkytrisnaputri.

(*)