Find Us On Social Media :

Dicibir Raja Alay hingga Dekil, Uya Kuya: Yang Ngatain Gue, Belum Tentu Banyak Rezekinya!

By Daniel Ahmad, Sabtu, 22 Agustus 2020 | 12:30 WIB

Dicibir Raja Alay hingga Dekil, Uya Kuya: Yang Ngatain Gue, Belum Tentu Banyak Rezekinya!

Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad

Grid.ID - Pembawa acara Uya Kuya seringkali mendapatkan cibiran karena aksi-aksinya di layar kaca.

Untuk menyikapinya, Uya memilih untuk tak bereaksi berlebihan.

Uya menyampaikan hal ini saat berkolaborasi di YouTube dengan Melaney Ricardo.

Baca Juga: Dilabeli Raja Settingan, Uya Kuya: Semua Perlu yang Namanya Bumbu..

Awalnya, Uya ditanya Melaney apakah kata-kata paling pedas yang pernah dialamatkan kepadanya oleh netizen.

"Raja alay, jelek, dekil," kata Uya dikutip Grid.ID dari kanal Melaney Ricardo, Sabtu (22/8/2020).

"(Tapi) itu menurut gue enggak parah, biasa aja. Biarin aja jelek-jelek kita banyak rezekinya," sambung Uya.

Baca Juga: Disebut Raja Settingan, Uya Kuya Santai : Talkshow Gue Sukses, Dunia Entertainment Perlu Namanya Bumbu!

Uya beranggapan, netizen yang menjelek-jelekannya belum tentu seberuntung dirinya.

"Yang ngatain gue jelek belum tentu dia cakep, belum tentu banyak rezekinya. Sudah jelek miskin lagi, kasian kan," ujarnya.

Menilai seseorang yang menyukainya adalah selera, Uya tak bisa memaksakan kehendak para pemirsa.

Baca Juga: Minta Maaf ke Nagita Slavina, Raffi Ahmad Pernah Bawa Wanita ke Rumah Tanpa Sepengetahuan sang Istri: Sudah Ketahuan Aku Baru Ngaku

"Sekarang kan banyak yang bilang acaranya alay, kampungan, settingan segala macam. Intinya adalah kita enggak bisa mengharuskan orang untuk suka dengan apa yang kita lakukan," tutur Uya.

"Isi kepala orang beda-beda, kesukaan orang beda-beda. Jadi lo enggak bisa memaksakan orang," ucapnya

"YouTube, TV orang nonton enggak bisa dipaksa lho. Kalau viewers nya banyak artinya lo disukai, kalau sedikit berarti lo enggak disukai," tegasnya.

Baca Juga: Nangis Sesenggukan, Raffi Ahmad Akui Cemas Jika Punya Anak Perempuan : Takut Dapat Cowok Kayak Gue

Lebih santai, Uya mengaku tak pernah bawa perasaan soal cibiran dari netizen.

"Gue enggak pernah baper sama sekali sama netizen."

"Bini gue dulu awal-awal suka balesin netizen ‘lo kayak orang go***k kalo balesin netizen’," tutupnya.

(*)