Find Us On Social Media :

Pangeran Harry Ungkap Penyesalan Atas Penggilan Telepon Terakhir dari sang Ibu, Putri Diana

By Silmi Nur Aziza, Rabu, 2 September 2020 | 07:00 WIB

Pangeran Harry Ungkap Penyesalan Atas Penggilan Telepon Terakhir dari sang Ibu, Putri Diana.

Saat mendiskusikan film dokumenter dengan para wartawan pada pertemuan di Istana Kensington tahun 2017, William berkata, "Ini adalah penghargaan dari putra-putranya untuk dia (Putri Diana)."

William menambahkan bahwa berdiri di depan sekelompok orang yang akan menonton film dokumenter itu mungkin adalah hal yang paling membuatnya gugup sepanjang hidup.

Baca Juga: Hasil Ujian Sekolah Terungkap, Pangeran Harry dan Pangeran William Ternyata Pernah Dapat Nilai Jeblok, Sedangkan Kate Middleton Nyaris Sempurna!

"Melakukan dokumenter seperti ini adalah sesuatu untuk saya, dan berdiri di depan kalian semua dan menjelaskan tentang sesuatu yang sangat pribadi untuk kalian, aku pikir sangat penting bagiku di sini untuk melakukan semua itu," imbuhnya.

Dan William, sama seperti Harry, merasa sulit untuk membicarakan ibunya secara intens dan di depan umum bersumpah, "Kami tidak akan berbicara secara terbuka tentang dia (Putri Diana) lagi."

Baca Juga: Demi Keamanan Privasi Anak Mereka, Meghan Markle dan Pangeran Harry Diam-diam Beli Rumah Baru

William menambahkan, "Kami berharapfilm ini dapat memberikan sisi lain dari teman-teman dekat keluarga yang mungkin belum pernah kalian dengar sebelumnya, dari mereka yang paling mengenalnya, dan dari mereka yang ingin melindungi ingatannya dan ingin mengingatkan orang-orang tentang pribadi dia; kehangatan, humor, dan seperti apa dia sebagai seorang ibu, yang mungkin belum pernah diketahui sebelumnya."

Harry juga mengungkapkan bahwa dia hanya menangis air mata kesedihan dua kali di kuburan Diana di Althorp pada 6 September 1997, dan beberapa saat sejak itu.

"Jadi ada, kalian tahu, ada banyak, banyak kesedihan yang masih harus diungkapkan,” katanya.

Baca Juga: Terungkap Akun Instagram Rahasia Pangeran Harry saat Pacaran dengan Meghan Markle!

Harry menambahkan, "Tidak ada hari di mana William dan aku tidak berharap dia (Diana) masih ada, dan kami bertanya-tanya akan menjadi ibu seperti apa dia sekarang, dan peran publik seperti apa yang akan dia miliki, dan apa perbedaan yang akan dibuatnya."

Wah, bagaimana menurutmu?

(*)