Find Us On Social Media :

Meski Masih Trauma dengan Hujatan Publik, Lidya Pratiwi Tetap Membuka Diri Jika Ditawari Bermain Sinetron

By Anggita Nasution, Sabtu, 3 Oktober 2020 | 12:39 WIB

Meski Masih Trauma dengan Hujatan Publik, Lidya Pratiwi Tetap Membuka Diri Jika Ditawari Bermain Sinetron

"Ketakutan judge itu pasti, kita nggak bisa mengharapkan orang-orang harus cari tahu yang bener," ungkap Lidya Pratiwi.

Baca Juga: Bebas Usai 14 Tahun Dipenjara Lantaran Tersandung Kasus Pembunuhan, Lidya Pratiwi Ngaku Masih Trauma Muncul di Hadapan Publik: Bimbingan Secara Psikis Masih Dibutuhkan

"Kadang-kadang orang lebih nyaman tahunya ini ya, ini aja, sekalipun ada hal baru yang dikasih tahu, kalo udah nyaman ada tokoh yang disalahin ya ini aja yang dijadiin bulan-bulanan," kata Lidya Pratiwi.

Dirinya juga mengaku saat ini tidak bisa mengubah pola pikir publik tentangnya.

Lidya berharap publik akan menciptakan pola pikir yang baik tentangnya.

Baca Juga: Kini Sudah Hirup Udara Segar Usai 14 Tahun Penjara hingga Ubah Nama Jadi Maria Eleanor, Lidya Pratiwi Kini Terang-terangan Bongkar Makna di Balik Nama Barunya

"Aku mikir daripada mikirin kaya gitu mau sampe kapan juga, kita juga ngga bisa merubah pola pikir mereka yang aku harapkan, itu bisa timbul dari hati masyarakat," ungkap Lidya Pratiwi.

Memang saat ini dirinya sudah tak ingin membahas masa lalunya.

Bahkan Lidya sudah mulai membuka diri jika diberikan kepercayaan untuk bermain sinetron kembali.

Baca Juga: Nekat Buka Gips Sebelum Waktunya, Luna Maya Sebut Kakinya Masih Retak: Rasanya Masih Kayak Nggak Napak, Aneh

"Kalo memang jalannya ada dan memang dikasih kepercayaan lagi, aku dengan senang hati menerimanya lagi," kata Lidya Pratiwi.

"(Ngga menutup) iya," jelasnya.

(*)