Find Us On Social Media :

Netizen Tuduh Masterchef Indonesia Kebanyakan Drama, Chef Juna Tak Sudi Dituding Ikut Andil di Acara Settingan: Pasti Tidak Ada Saya Kalau Ini Settingan!

By Citra Widani, Selasa, 17 November 2020 | 19:18 WIB

Netizen Anggap Masterchef Indonesia Penuh Drama, Chef Juna Tak Sudi Dituding Ikut Andil di Acara Settingan: Pasti Tidak Ada Saya di Situ Kalau Ini Settingan!

Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma

Grid.ID - Masterchef Indonesia merupakan kompetisi masak yang diselenggarakan oleh stasiun TV RCTI.

Musim pertama tayang di tahun 2011 yang kemudian terhenti tiga tahun dari 2016 sampai 2018.

Tahun 2019, Masterchef membuka audisi dan memulai syuting perdananya untuk musim ke lima.

Chef Juna dan Chef Arnold kembali menjadi juri, sedangkan Chef Renatta Moeloek menjadi juri ketiga sekaligus memulai debutnya di stasiun televisi.

Baca Juga: Sejak Muda Lekat dengan Citra Berandalan, Chef Juna Beberkan Rahasia Ampuh Jerat Cewe-cewe Bule di Amerika: Pasti Akan Nempel

Setelah 3 bulan musim ke tujuh tayang di stasiun televisi, banyak komentar netizen yang ditujukan kepada acara tersebut.

"Yuri sengaja gak dipulangin, biar ada dramanya gais," ujar akun Tania Iryani.

"Naikin rating boleh tapi tolong kualitas dijaga. MCI jadinya macem drama" tulis akun Maratus Say.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Kaget Usai Dengar Pengakuan Chef Juna Tentang Caranya Gaet Wanita Bule di AS, Sang Mentalis: Lu Kayak Bawa Susuk Aja Gitu Disamperin Orang

Dalam unggahan Chef Arnold di akun youtubenya, Selasa (17/11/2020), ia mendatangkan Chef Juna dan Chef Renatta untuk meluruskan spekulasi netizen yang simpang siur.

Menurut Chef Renatta drama yang ada di Masterchef musim 7 ini normal.