Find Us On Social Media :

Angkat Tema Hubungan Keluarga di Film Quarantine Tales, Dian Sastro: Kadang Kita Merasa Stranger Padahal Saudara Kandung

By Rissa Indrasty, Rabu, 16 Desember 2020 | 15:30 WIB

Dian Sastrowardoyo

Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa IndrastyGrid.ID - Dian Sastro ikut serta menggarap film Quarantine Tales yang akan tayang di www.bioskoponline.com pada 18 Desember 2020 mendatang.Quarantine Tales merupakan film omnimbus yang terdiri dari lima kisah yang dibuat lima sutradara berbeda dan bertema tentang pandemi covid-19.Dalam film ini, Dian Sastro membuat film tentang hubungan 3 orang saudara perempuan berjudul Nougat.

Baca Juga: Berisi 5 Kisah Unik di Masa Pandemi Covid-19 dengan 5 Sutradara Berbeda, Film Quarantine Tales Akan Tayang 18 Desember 2020 MendatangDian Sastro mengungkapkan bahwa dirinya cukup grogi sekaligus bingung karena diminta menjadi sutradara untuk pertama kalinya."Deg-degan banget pas dapet challenge ini, aku bingung bisa lakukan atau nggak, aku nekat saja ternyata menyenangkan dan tantangan baru."

"Aku nggak nyangkan dari penulisan script dituntun produser Base Entertainment Mba Tanya, aku tektokan dia mentorku, akhirnya jadi sekian draft, masuk praproduksi, mulai pakai otaknya, bikin story board, mulai reading, bersyukur dapat pemain yqmg bagus."

Baca Juga: Ceritakan 5 Kisah Tentang Kehidupan Karantina Akibat Covid-19, Film 'Quarantine Tales' Akan Jawab Keresahan Masyarakat di Akhir Tahun Ini

"Untuk menceritakan cerita yang aku buat harus bagus banget aktingnya," ungkap Dian Sastro saat dikutip Grid.ID di Live Zoom, Rabu (16/12/2020).Film ini terinspirasi dari masa karantina yang mmebuat semua orang sulit bertemu dan harus berkomunikasi melalui internet.