Find Us On Social Media :

Hati-hati! Makan Daging Ayam Berlebihan Justru Memicu Kanker Payudara

By Devi Agustiana, Kamis, 31 Desember 2020 | 14:07 WIB

Hati-hati! Makan Daging Ayam Berlebihan Justru Memicu Kanker Payudara

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Daging ayam sudah menjadi sajian favorit banyak orang.

Selain kandungan gizinya yang tinggi, harganya juga relatif terjangkau jika dibandingkan daging merah.

Mengutip laman Kompas.com, secara umum, ayam mengandung beraneka nutrisi seperti protein, karbohidrat, lemak (lemak jenuh, lemak tak jenuh ganda, dan lemak tak jenuh tunggal).

Baca Juga: Positif Covid-19, Maia Estianty Pilih Pisah Rumah dengan Irwan Mussry: Beliau Umurnya Sudah Senior

Ada pula kandungan kolesterol, vitamin A, vitamin B (vitamin B1, vitamin B3, vitamin B5, vitamin B6, dan vitamin B12), vitamin D, vitamin E, vitamin K, serta mineral (zinc, selenium, kalium, natrium, fosfor, tembaga, zat besi).

Meski demikian, ayam juga memiliki efek berbahaya jika dikonsumsi berlebihan, loh.

Untuk lebih jelasnya, simak beberapa bahaya konsumsi ayam berlebihan seperti Grid.ID lansir dari laman Nakita.id berikut.

Baca Juga: Joy Red Velvet Ngaku Sempat Nggak PD dengan Wajahnya di Masa Debut: Tidak Cantik Seperti Boneka

1. Ayam peternakan kurang baik

Sebagai contoh, ayam broiler yang biasanya didapatkan dari toko ayam mana pun, sebelum kemajuan teknologi pada dekade 2000, memiliki berat sekitar satu kilogram.

Hari ini, ayam yang sama memiliki berat lebih dari 4 kilogram.