Find Us On Social Media :

Banjir di Kalimantan Selatan Semakin Memprihatinkan, Akibatnya Ada Puluhan Warga Mengungsi di Kandang Ayam

By Bella Ayu Kurnia Putri, Sabtu, 16 Januari 2021 | 15:13 WIB

Banjir Kalimantan Selatan (Kalsel) pada Jumat (15/1/2021).

Saat ini sudah terdapat ribuan pengungsi yang memadati posko-posko pengungsian yang tersebar di seluruh kabupaten dan kota yang terdampak.

Kemudian mengutip dari Tribun Jakarta, ternyata ada puluhan warga korban banjir Kalsel yang mengungsi di kandang ayam.

Baca Juga: Catat! Makanan yang Boleh dan Gak Boleh Kamu Konsumsi Ketika Menstruasi

Puluhan warga tersebut adalah masyarakat dari sejumlah desa di Kecamatan Kurau dan Bumimakmur, Kabupaten Tanahlaut (Tala), Kalimantan Selatan.

Mereka diungsikan ke desa-desa tetangga yang datarannya lebih tinggi yakni di Desa Malukabaulin Kecamatan Kurau.

Lalu di tiga desa di Kecamatan Tambangulang yaitu di Desa Kayuhabang, Gunungraja, dan Pulausari.

“Jumat petang sekitar pukul 18.00 Wita kami tiba di pengungsian di Pulausari," ucap Hairani, tokoh masyarakat Desa Kurau atau Kurau Pasar, Sabtu (16/1/2021) dikutip Grid.ID dari Tribun Jakarta.

Baca Juga: Begini Cara Ifan Seventeen Rebut Hati Anak Citra Monica

Mantan kepala Desa Kurau ini menuturkan dirinya bersama keluarga tak sendirian di situ.

Sedikitnya ada puluhan warga Kurau lainnya yang juga menempati kandang ayam kosong di Pulausari tersebut.

“Banyak juga ini kami, puluhan orang paling tidak. Mungkin malah bisa ada ini kalau seratusan orang," tambah Hairani.

Dari Kurau menuji lokasi pengungsian tersebut, mereka menaiki armada besar seperti tronton atau dump truck namun ada juga di antaranya yang berjalan kaki.