Find Us On Social Media :

Ini Dia 7 Hobi Populer Selama Pandemi, Apa Pilihanmu?

By Yussy Maulia, Senin, 1 Februari 2021 | 19:35 WIB

Memasak jadi salah satu hobi paling populer selama pandemi.

Grid.ID – Penelitian dari Universitas Indonesia menunjukkan ada beberapa hobi populer yang dilakukan selama pandemi. Penelitian tersebut dilakukan selama delapan bulan yang dilakukan dari bulan Maret 2020 hingga awal November 2020.

Peneliti Devie Rahmawati menyebut, beberapa aktivitas baru yang banyak dilakukan selama pandemi tergolong menarik.

 "Kami menggunakan radar inventory, alat pemindai percakapan sosial di dunia digital. Setiap bulannya kami mengamati sekitar 140 juta tweet berbahasa Indonesia," ungkap Devie melalui rilis resmi, Jumat (13/11/2020).

Apa saja hobi populer yang menjadi hype selama pandemi? Yuk, simak penjelasan berikut ini, siapa tahu hobimu jadi salah satunya!

Baca Juga: Rayakan Ulang Tahun ke-51, Gramedia Gelar Pesta Diskon hingga Online Competition

1. Memiliki peliharaan baru

Peneliti Devie Rahmawati menyebut, beberapa aktivitas yang tergolong menarik termasuk di dalamnya adalah memiliki dan menghabiskan banyak waktu bersama hewan peliharaan baru, seperti ikan cupang dan kucing.

2. Menata rumah

Saat kita diimbau untuk tetap di rumah selama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), muncul kebutuhan baru untuk mendekorasi ulang rumah agar lebih nyaman untuk digunakan sebagai tempat kegiatan baru bekerja atau sekolah.

Nah, saat pandemi, menata rumah menjadi pilihan tepat. Ada banyak kegiatan menarik bisa dilakukan, seperti membuat rak, mengecat dinding rumah dengan nuansa warna baru, atau mengatur ulang penempatan perabotan rumah.

3. Berolahraga

Pasca PSBB, kegiatan olahraga sebagai hobi makin diminati, salah satunya bersepeda.

Selain itu, olahraga di rumah juga jadi pilihan tepat dibanding harus pergi ke gym. Bahkan, banyak orang yang mulai memasang peralatan gym di rumah.

Untuk olahraga ringan, mencoba beberapa kegiatan seperti yoga dengan mengikuti instruktur di YouTube juga jadi hobi populer bagi mereka yang ingin tetap sehat meski di rumah saja.

Baca Juga: Ternyata, Ini Dia 6 Manfaat Luar Biasa Membaca Buku di Masa Pandemi

4. Memasak dan membuat kue

Belakangan, media sosial banyak diramaikan dengan beragam turorial memasak atau membuat roti buatan sendiri. Tampaknya, hal ini membuat banyak orang menjadikan memasak dan membuat kue sebagai hobi baru.

Bahkan, tidak sedikit dari mereka yang awalnya sekedar melakukan kegiatan ini sebagai hobi, kemudian menjadikannya bisnis rumahan sebagai sumber pendapatan baru.

5. Menonton film

Saat ini sudah banyak layanan atau aplikasi yang menawarkan layanan streaming film tanpa harus keluar rumah. Seri drama Korea (drakor) pun menjadi kata kunci yang cukup banyak dicari di masa pandemi.

6. Berkebun

Berkebun nampaknya menjadi salah satu cara menghabiskan lebih banyak waktu di tengah kejenuhan.

Beberapa tanaman hias menjadi tren dan banyak mewarnai lini masa media sosial, mulai dari tanaman janda bolong, kaktus, hingga aglaonema.

Baca Juga: Dear Book Lover, Jangan Lewatkan Online Book Fair Gramedia.com

7. Membaca buku

Membaca buku juga menjadi pilihan hobi yang dipilih banyak orang selama masa pandemi. Pilihan buku yang bisa dibaca pun sangat beragam.

Saat ini tersedia dari mulai buku cetak, e-book, hingga buku audio.

Nah, bagi kamu para pecinta buku, dalam rangka ulangtahun Gramedia ke-51, Gramedia akan menggelar online book fair dengan diskon besar-besaran hingga 90 persen. Diskon ini berlaku untuk kategori buku maupun non-buku terbaik pilihan.

Rangkaian promo ini akan berlangsung secara virtual selama enam hari berturut-turut, yakni pada Selasa (2/2/2021)  hingga Minggu (7/2/2021)  dengan berbagai diskon super dahsyat.

Tak hanya itu, kamu setiap harinya akan dimanjakan dengan “Flash Sale” dengan harga mulai dari Rp 5.100.

Untuk dapatkan informasi lengkap seputar gebyar ulang tahun Gramedia ke-51, kamu bisa akses melalui www.gramedia.com.