Find Us On Social Media :

Mau Road Trip ke Bali dengan Pasangan Seperti Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati? Simak Tips Berikut Ini!

By Ragillita Desyaningrum, Selasa, 16 Februari 2021 | 13:28 WIB

Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati berbulan madu dengan melakukan road trip ke Bali dan menempuh total perjalanan 2500 kilometer.

 

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Setelah melangsungkan pernikahan pada 30 Januari 2021, pasangan selebriti Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati memutuskan untuk bulan madu di Bali.

Uniknya, alih-alih menggunakan pesawat seperti pasangan pada umumnya, Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati justru menggunakan mobil untuk pergi ke Bali.

Jenis perjalanan yang dipilih Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati ini disebut dengan road trip.

Melalui sebuah unggahan di Instagramnya beberapa hari yang lalu, aktor dan pembawa acara berusia 38 tahun itu mengungkapkan bahwa road trip 2500 kilometer mereka sudah berakhir.

“Road trip bareng pacar Jakarta Bali dan Bali Jakarta total 2500 km udah selesai. Alhamdulillah udah bisa ngajak pacar jalan jalan, ngakak dan bahagia denger ternyata gw bisa nyanyi,” tulis Ibnu Jamil yang dikutip dari Instagram @ibnujamilo (12/02/2021).

Baca Juga: Penampilan Ririn Ekawati Saat Bulan Madu Tuai Pujian, Netizen: Seger Banget Lihat Pengantin Baru

Jika mengintip unggahan lainnya di Instagram Ibnu Jamil, terlihat pula momen keseruannya dengan sang istri saat berada di dalam mobil.

Road trip memang menjadi pilihan yang paling aman untuk melepas penat di masa pandemi ini.

Selain terhindar dari paparan virus corona yang, road trip memberikan banyak manfaat di antaranya untuk kesehatan mental.

Melansir Psychology Today via Nationalgeographic.co.id, melalui road trip kamu dapat menemukan perspektif kehidupan baru lewat berbagai situs kehidupan di berbagai destinasi wisata.

Selain itu, kamu dan pasangan lebih fleksibel dalam menikmati waktu liburan karena dapat menyesuaikan jadwal liburan dengan waktu keberangkatan.

Dan terakhir, pastinya kamu dapat menghemat biaya perjalanan jika dibandingkan menggunakan pesawat sebagai moda transportasi.

Nah, jika road trip yang dilakukan Ibnu Jamil bersama Ririn Ekawati menginspirasimu untuk melakukan road trip, maka kamu harus menyimak tips yang dilansir dari Kompas.com berikut ini.

Baca Juga: Aksinya Cium Luna Maya Sempat Bikin Geger, Dimas Beck Kembali Buat Netizen Heran Saat Sedang Mencoba Jas: Fitting Buat Tunangan ya Kak?

Pastikan kesehatan tubuh

Melakukan road trip apalagi jika jaraknya jauh, diperlukan kondisi fisik dan mental yang benar-benar prima.

Sekalipun kamu merasa sehat, untuk berjaga-jaga, sebaiknya siapkan perbekalan obat-obatan dan minuman hangat untuk di perjalanan.

Pastikan juga untuk istirahat dengan cukup sebelum road trip dimulai.

Bawa barang-barang penting

Jangan lupa untuk membawa barang-baran yang esensial sehingga perjalanan tetap aman dn nyaman.

Hal-hal kecil yang luput terbawa di antaranya adalah tisu basah, kartu tol, kotak P3K, kaca mata hitam, camilan, dan kaca mata hitam untuk melindungi diri dari cahaya silau.

Gantian menyetir

Jika memungkinkan, kamu dan pasangan bisa bergantian dalam menyetir sebelum benar-benar lelah.

Dengan bergantian, perjalanan pun lebih cepat dan aman.

Baca Juga: Sosok Aldebaran Sukses Buat Dirinya Digandrungi Netizen, Arya Saloka Justru Kesal Lantaran Tak Bisa Beribadah Seperti Biasa: Ke Masjid Jadinya Sekarang Susah

Jangan menyetir jika mengantuk

Imbauan ini pasti sudah sering kamu dengar karena banyak sekali kasus kecelakaan karena supir yang mengantuk.

Jika kamu merasa mengantuk maka menepilah sebentar untuk tidur.

Gelar kasur lipat

Dengan Kasur lipat, kamu tetap bisa beristirahat dengan nyaman di dalam mobil.

Kamu bisa melipat kursi mobil di bagian tengah, sehingga ruangan mobil terasa lebih lega.

Jangan lupa isi bensin

Jangan menunda-nunda untuk isi bensin, apalagi jika kamu hendak masuk tol.

Tidak perlu menunggu tangki bensin kosong untuk mengisi bensin karena dikhawatirkan kamu akan lupa mengisi bensin apalagi jika kamu asyik mengobrol dengan pasangan

Cek kondisi mobil

Mengecek kondisi mobil juga hal yang penting untuk dilakukan sebelum, sesaat dan sesudah melakukan perjalanan.

Pastikan mobil dalam kondisi prima dan kuat untuk dibawa dalam perjalanan jauh, mulai dari kondisi mesin, rem, hingga tekanan ban.

Kamu juga disarankan untuk melakukan servis mobil sebelum berangkat.

 

(*)