Find Us On Social Media :

Sembuh dari Covid-19, Andien Ungkap Sang Ayah Rutin Mengonsumsi Virgin Coconut Oil, Benarkah Dapat Menyembuhkan?

By Ragillita Desyaningrum, Kamis, 4 Maret 2021 | 16:03 WIB

Kini sudah sembuh, Ayah dari Andien sempat dirawat intensif di RS Fatmawati selama tiga minggu. Andien mengungkapkan bahwa selama di rumah sakit, Ayahnya rutin mengonsumsi virgin coconut oil atau minyak kelapa murni.

Melansir GridHealth, hal ini dikarenakan 50 persen penyusun minyak kelapa murni adalah asam laurat, yaitu asam lemak jenuh yang mudah disintesis oleh tubuh.

Baca Juga: Sebelum Meninggal Dunia, Rina Gunawan Sempat Terpapar Covid-19 dan Menderita Asma, Ini yang Disarankan Dokter untuk Penderita Penyakit Tersebut

Jika tubuh mencerna asam laurat, akan terbentuk monolaurin yang dapat membunuh kuman berbahaya.

Bukan hanya itu, minyak kelapa murni juga bermanfaat dalam mengurangi risiko jantung, menurunkan berat badan, serta menyehatkan kulit dan rambut.

Untuk mendapatkan khasiatnya, minyak kelapa murni dapat diminum secara langsung, digunakan untuk memasak, bahkan dibuat dressing salad.

 

 (*)