Find Us On Social Media :

Iseng-iseng Minum Campuran Kunyit dan Kopi, Jangan Kaget 5 Keajaiban Ini Terjadi pada Tubuh!

By Devi Agustiana, Senin, 15 Maret 2021 | 17:50 WIB

Ternyata membuat minuman dari kunyit dan kopi memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, di antaranya mengatasi masalah pencernaan.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Kunyit merupakan bumbu yang digunakan secara bebas sebagai pewarna dan rasa pedas dalam masakan.

"Kunyit memiliki banyak senyawa anti-inflamasi yang bermanfaat, khususnya kurkuminoid, atau kurkumin, yang telah ditemukan untuk menangkis peradangan dan juga menjaga kesehatan jantung dan otak," kata ahli gizi, Vicki Shanta Retelny, RDN.

Nah, ada fakta menarik lainnya dari rempah ini.

Ternyata kunyit yang dicampur dengan kopi punya banyak manfaat untuk tubuh.

Baca Juga: Kunyit Bisa Diandalkan untuk Mengobati Asam Lambung karena Kandungannya yang Hebat, Begini Penjelasan Ahli!

Keduanya kaya antioksidan dan bagus untuk kesehatan.

Seperti dilansir Grid.ID dari The Healthy, perpaduan antara kunyit dan kopi disebut dengan nama turmeric coffee.

Berikut ini akan dijelaskan apa saja manfaat dari turmeric coffee.

1. Menenangkan peradangan

Penelitian menunjukkan bahwa kunyit dapat mengurangi peradangan yang berkaitan dengan beberapa kondisi kesehatan, termasuk rheumatoid arthritis.

Baca Juga: 7 Reaksi Tubuh Saat Berhenti Makan Daging Merah, Bisa Bebas Bau Badan!