Find Us On Social Media :

Puasa Selama Ramadhan, Kok Malah Tambah Gemuk?

By Fathia Yasmine, Sabtu, 24 April 2021 | 15:05 WIB

Ternyata ada alasannya kenapa puasa justru bikin badan gemuk

Ketika berpuasa, tubuh akan terasa lemas akibat kekurangan asupan makanan. Kondisi inilah yang kerap dijadikan alasan bagi kita untuk bermalas-malasan seharian. Padahal, tubuh akan semakin lemah jika jarang digerakan.

Kurangnya aktivitas fisik membuat tubuh tidak optimal dalam membakar lemak. Akibatnya, tubuh jadi gemuk karena terlalu banyak menyimpan cadangan makanan. Nah, supaya lemak tidak menumpuk, kita bisa menyiasatinya dengan melakukan aktivitas fisik di rumah.

Baca Juga: Juluki Keluarganya dengan Sebutan Keluarga Karnivora, Anak Ketiga Meisya Siregar Justru Sempat Ogah-ogahan Makan Daging: Effort Banget untuk Ngunyah

Misalnya dengan bersepeda di area rumah atau berjalan kaki sambil menunggu waktu berbuka. Setelah buka puasa, kamu bisa berolahraga ringan selama 10-15 menit untuk membakar kalori setelah memakan banyak makanan.

Selain menjaga asupan makanan dan olahraga, menjaga berat badan juga dapat dilakukan dengan cara menjauhkan pikiran dari stres berlebih. Sebab ketika stres, tubuh cenderung akan memberikan sugesti untuk memakan makanan manis atau asin.

Solusinya, kamu dapat meluapkan stres dengan cara menulis atau mengalihkan perhatian dari makanan manis dan asin. Stres juga bisa dihindari dengan rutin berolahraga karena bisa meningkatkan tak hanya kesehatan fisik namun juga mental kita.