Find Us On Social Media :

Masih Banyak Beredar Masker Medis Palsu, Risiko Tertular Covid-19 Bisa Lebih Tinggi! Begini Cara Membedakannya dengan Masker Asli

By Ragillita Desyaningrum, Jumat, 30 April 2021 | 13:52 WIB

Saat ini, banyak beredar masker medis palsu di pasaran. Nah, supaya kamu tidak tertipu, perhatikan cara membedakan masker asli dengan palsu berikut.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Di tengah peningkatan kasus Covid-19 di Indonesia, masyarakat tambah diresahkan dengan adanya masker medis palsu di pasaran.

Masker palsu ini bisa berupa masker bedah yang sering digunakan masyarakat, maupun masker respirator yang digunakan tenaga medis.

Dikutip dari Tribunnews.com, Plt Dirjen Farmalkes Kemenkes, Arianti Anaya telah mengimbau masyarakat untuk lebih selektif dalam memilih masker.

Pasalnya, masker medis palsu memiliki kualitas yang buruk dan tidak efektif dalam melindungi diri dari virus.

Alhasil, penggunaan masker medis palsu pun justru dapat meningkatkan risiko tertular Covid-19.

Masalahnya, masyarakat sulit sekali membedakan yang mana masker medis asli dan palsu.

Apalagi, untuk menguji keefektifan masker tersebut harus dilakukan uji laboratorium.

Baca Juga: CDC Perbarui Rekomendasi Penggunaan Masker, Kamu Wajib Tahu Nih!